Berita  

KPK-APP Kal-Sel Kembali Mendatangi Ditreskrimsus Polda Kalsel untuk Mempertanyakan Permasalahan Makin Maraknya Pertambangan Ilegal

kpk-app-kal-sel-kembali-mendatangi-ditreskrimsus-polda-kalsel-untuk-mempertanyakan-permasalahan-makin-maraknya-pertambangan-ilegal

Liputan 4.com – Banjarmasin.

Maraknya Pertambangan ilegal yang terjadil di wilayah provinsi Kalimantan Selatan menimbulkan dampak reaksi keras dari Kelompok Pemerhati Kinerja Aparatur Pemerintah dan Perlemen (KPK-APP) Kalimantan Selatan.


Aliansyah Ketua KPK-APP Kalsel kembali mendatangi kantor Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Kalimantan Selatan, guna mengadukan akan maraknya pertambangan ilegal yang terjadi di Bumi Lambung Mangkurat.

”Tidak hanya itu saja, Ali juga menyampaikan terkait akan maraknya kasus tambang ilegal yang ada di Kalimantan Selatan serta menyoroti atas dampak negatif dari hadirnya pertambangan ilegal yang sedang marak terjadi ,saat ditemui awak media seusai bertandang ke Diskrimsus Polda Kalsel, Kamis (18/11) tadi

”Ia juga mengatakan tidak ada manfaat nya untuk negara dan yang ada hanya membuat lingkungan menjadi hancur, tanah longsor dan bencana alam lainnya juga pasti mengintai Banua kita,”ungkap Ali.

”Jadi tolong sekali lagi, ”kami sebagai perwakilan masyarakat Kalsel meminta aparat untuk membersihkan tambang ilegal yang ada di Kalsel,”tambahnya.

Diakhir Ali berharap agar para aparat penegak Hukum yang ada jangan tutup mata dan tutup telinga dengan kejadian semacam ini. ”Jangan tutup mata dan telinga. Cepat bertindak nanti kalau masyarakat sudah tenggelam nanti baru bertindak,”tandasnya(Irwan L4).

Berita dengan Judul: KPK-APP Kal-Sel Kembali Mendatangi Ditreskrimsus Polda Kalsel untuk Mempertanyakan Permasalahan Makin Maraknya Pertambangan Ilegal pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Akmal RIswanda