Berita  

Kodim TTS Bantu Sembako Bagi 8 KK Korban Banjir Desa Nuapin

kodim-tts-bantu-sembako-bagi-8-kk-korban-banjir-desa-nuapin

Babinsa Serahkan Bantuan Bagi 8 Warga Korban Banjir Di Desa Nuapin.

Liputan4.com, Soe-TTS


Dandim 1621/TTS, Letkol CZI Koerniawan Pramulyo memberikan bantuan sembako bagi korban bencana banjir kepada warga desa Nuapin, Kecamatan Fatumnasi.

Bantuan tersebut kemudian diserahkan oleh Babinsa Ramil 1621-03/Mollo Utara, Sertu Buan Baifena bersama 5 orang rekan lainnya Sabtu (17/04/2021).

Kepada media ini, Sertu Buan Baifena mengatakan bahwa dirinya mengantarkan sembako untuk korban bencana banjir awal bulan April lalu di desa Nuapin bersama 5 rekan Babinsa lainya.

Sembako diberikan merupakan bantuan Dandim 1621/TTS, Letkol CZI Koerniawan Pramulyo yang diantarkan ke Koramil 1621-03/Mollo Utara oleh anggota Staf Logistik Kodim 1621/TTS, Sertu Sepri Lasfeto.

” Ini perintah dari Dandim 1621/TTS agar kami Babinsa mendistribusikan Sembako yang telah disiapkan dari Kodim, medanya cukup sulit tetapi ini tugas sosial kemanusiaan selain itu juga kami datang untuk mengetahui langsung kondisi warga, ” ujarnya.

Dikatakan,untuk saat ini kondisi warga pasca banjir dan longsor cukup baik namun perlu mendapatkan perhatian dari berbagai pihak.Sebelumnya hanya BPBD TTS pernah mengunjungi warga pada tanggal 13 April yang lalu.

” Kondisi warga cukup baik, sebelum kami ke sini sudah ada dari BPBD TTS yang datang,” tambah Sertu Buan Baifena.

Sementara itu warga desa Nuapin yang terdampak bencana banjir saat ditemui setelah penyerahan sembako tersebut mengucapkan terima kasih kepada anggota Babinsa Fatumnasi atas kunjungannya bersama rekan – rekan Babinsa lainnya dan juga berterima kasih kepada Dandim 1621/TTS atas perhatiannya kepada warga Nuapin.

” Kami ucapkan terima kasih kepada pak Dandim atas perhatiannya kepada kami berupa Sembako, terima kasih juga kepada bapak – bapak Babinsa yang datang melihat kami,” ungkap warga.

Turut hadir dalam penyerahan bantuan sembako kepada warga terdampak di Desa Nuapin antara lain : Kepala Desa Nuapin, Mesak Nofu, Anggota Unit Inteldim 1621/TTS, Srm Anderias Lasa dan anggota Staf Logistik Kodim 1621/TTS Sertu Sepri Lasfeto.

Berikut daftar nama korban bencana banjir di desa Nuapin, Kecamatan Fatumnasi

1.Melinus Fobia umur 55 tahun,
Pekerjaan petanianak 4 orang
Kondisi rumah rusak ringan,
Alamat RT 08 RW 04.

2.Dominggus Nenobais, umur 36 tahun,
Pekerjaan petani, anak 2 orang,
Kondisi rumah rusak ringan,
Alamat RT 09 RW 04.

3. Melianus Tualaka, umur 38 tahun,
Pekerjaan petani,
Kondisi rumah rusak ringan,
Alamat rumah RT 08 RW 04.

4. Yance Tamonob, umur 50 tahun,
Pekerjaan petani.
anak 6 orang,
Alamat RT 09 RW 04.

5. Yohanis Sabneno, (almarhum),
Keterangan meninggal Dunia karena
Terbawa banjir saat bencana,
Alamat RT 14 RW 08 dusun.

6. Piter Nenobais, umur 62 tahun,
Pekerjaan petani.
Kondisi rumah rusak ringan,
Alamat RT 09 RW 04.

7. Zakaria Tanaoeb, umur 40 tahun,
Pekerjaan petani,
Kondisi rumah rusak ringan,
Aamat, RT 09 RW 04.

8.Filmon Bene, umur 45 tahun,
Pekerjaan petani,
anak 3 orang
Kondisi rumah rusak ringan,
Alamat RT 09 RW 04.

Berita dengan Judul: Kodim TTS Bantu Sembako Bagi 8 KK Korban Banjir Desa Nuapin pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Simron Yerifrans