Berita  

*Khidmat…Lurah Bontotangnga, Danramil TML Dan Legislator Amin Tantu Letakkan Batu Pertama*

*khidmat…lurah-bontotangnga,-danramil-tml-dan-legislator-amin-tantu-letakkan-batu-pertama*

Liputan4.Com, Jeneponto_ Seremoni peletakan batu pertama pembangunan rumah swadaya untuk IRT Rahmatia berjalan khidmat,20/08/21.

Bantuan bedah rumah secara swadaya secara resmi di bangun dengan ditandai peletakan batu pertama secara bersama-sama oleh pemerintah kelurahan Bontotangnga Hj. Fitrawati, Danramil Kapten M. Rola dan Legislator (DPRD) Jeneponto Nur Amin Tantu.


Wujud sinergitas sosial tergagas dengan hadirnya semua komponen pemerintah setempat, berawal dari laporan Relawan LENTERA terhadap kondisi salah satu warga dilingkungan Tanetea Kelurahan Bontotangnga Jeneponto.

Sehingga lurah mengambil sikap keluarkan surat rekomendasi layak dibantu, dasar inilah yang membuka jalur masuknya bantuan donasi para pegiat sosial seperti Anggota Dewan Jeneponto Amin Tantu, Komandan Koramil M.Rola, Kapolsek Tamalatea Iptu Hamka S.Sos, Ketua DPRD Jeneponto H.Aripuddin, SE , Hj.Nurlaila Basir Kr.Tino (DPRD) serta Pengusaha Herman Al Haq  untuk Rahmatia.

Kurang dari sepekan akhirnya relawan LENTERA umumkan donasi telah rampung dan bantuan rumah swadaya siap di bangun, capaian cukup singkat ini tidak lepas dari turut sertanya para simpatisan tokoh pemuda setempat yang banyak gerakan “pasarkan” kondisi Ibu Rahmatia saat itu.

Atas capaian ini, kordinator LENTERA ucapkan banyak terima kasih kepada para donatur yang secara khusus hadir meskipun tidak melibatkan diri seperti Kepala SMP 1 Tamalatea (Abd.Rajab) ,Susi Caya, Komunitas KST, LAZISMU, Kapus Tamalatea, serta Dinas Pertanian Jeneponto.

Kordinator LENTERA “Subair” berharap bukan hanya ada lentera 01 tapi harapan besar akan ada lentera-lentera berikutnya yang membangun konsep seperti ini untuk mencapai perwujudan sila Ke LIMA pancasila yakni ” Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia” ,tutur Subair.

 

Berita dengan Judul: *Khidmat…Lurah Bontotangnga, Danramil TML Dan Legislator Amin Tantu Letakkan Batu Pertama* pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Basir Hasgas