Berita  

Ketua Komisi IV DPRD Kalsel: Perkembangan Penanganan Covid 19 di RSUD Kondisinya Mulai Mengkhawatirkan

ketua-komisi-iv-dprd-kalsel:-perkembangan-penanganan-covid-19-di-rsud-kondisinya-mulai-mengkhawatirkan

Liputan 4.com, Banjarmasin-Tren peningkatan jumlah kasus positif Covid-19 kian mengkhawatirkan. Satu di antara dampaknya adalah kapasitas rumah sakit  yang mulai kewalahan melayani pasien. Pemerintah diminta membuat langkah antisipasi guna memastikan pasien yang butuh perawatan tetap terlayani.

Kasus Covid-19 di Kalimantan Selatan terus meningkat dan tercatat naik 262,8 persen dalam dua minggu terakhir. Penambahan kasus positif dalam sehari mencapai rekor tertinggi dengan penambahan sebanyak 876 kasus pada Jumat (23/7/2021). Rumah sakit pun diinstruksikan untuk menambah kapasitas tempat perawatan.


Sampai dengan Jumat (23/7/2021), kasus aktif Covid-19 di Kalsel tercatat 5.279 kasus atau sebesar 12,41 persen dari total 42.527 kasus positif, sedangkan angka kesembuhan 84,82 persen dan angka kematian 2,77 persen. Dalam tujuh hari terakhir, kasus positif di Kalsel bertambah 80,3 persen dan kasus aktif bertambah 101,8 persen.

Makin tinggi angka keterisian rumah sakit, maka semakin sulit warga mendapat pelayanan kesehatan. Selain itu, hal ini berdampak juga pada kualitas pelayanan meski sudah ada penambahan logistik dan kapasitas pelayanan.

Hal ini jadi perhatian serius Ketua Komisi IV DPRD Kalsel HM Luffi Syaifuddin S.Sos, Melalui pengawasan yang dilakukan komisi IV terkait situasi terkini perkembangan penanganan Covid-19 di Rumah Sakit Umum Daerah, diketahui bahwa kondisinya sudah mulai mengkhawatirkan dan perlu adanya tindakan atau langkah-langkah konkret dari Pemerintah Daerah, antara lain, Kelangkaan Oksigen, banyaknya Tenaga Kesehatan yang saat ini terpapar dan perlu perawatan, Ambulance Jenazah masih kurang, Tim Pemulasaran Jenazah kurang, ICU dan Ruang Isolasi sudah penuh dan lain-lain ungkapnya.

Lanjutnya, Semua permasalahan ini diperburuk oleh belum juga adanya pencairan tunjangan bagi para Nakes, Oleh karenanya Komisi IV akan segera meminta penjelasan kepada Pemerintah Provinsi terkait semua permasalahan yang sedang dihadapi saat ini, pungkas HM Luffi Syaifuddin.

Bagaimana Reaksi Anda?
Suka
Suka
0
Waww
Waww
0
Haha
Haha
0
Sedih
Sedih
0
Lelah
Lelah
0
Marah
Marah
0

Berita dengan Judul: Ketua Komisi IV DPRD Kalsel: Perkembangan Penanganan Covid 19 di RSUD Kondisinya Mulai Mengkhawatirkan pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Tornado