Ketahui Persyaratan Buat Tembus Jalur SPMB Universitas Jenderal Soedirman

ketahui-persyaratan-buat-tembus-jalur-spmb-universitas-jenderal-soedirman

Halo Campuspedia Friends! Gimana nih kabarnya para calon mahasiswa baru 2021 apalagi pejuang Universitas Jenderal Soedirman alias UNSOED? Semoga masih pada semangat ya! Harus dong! Karena kali ini kita akan bahas mengenai beberapa persyaratan yang harus kamu penuhi untuk mendaftar jalur SPMB mandiri UNSOED.

Baca Juga: Mau Kerja di BUMN? Ini 8 Universitas BUMN Terbaik dan Beasiswanya!


Nah, Universitas Jenderal Soedirman atau yang lebih dikenal dengan sebutan UNSOED ini terletak di Purwokerto, Jawa Tengah. Saat ini jalur SPMB UNSOED dibuka dalam 3 jenis, yakni: SNMPTN, SBMPTN, dan Mandiri. Nah, mengingat jalur SNMPTN 2021 sudah ditutup dan pendaftaran jalur UTBK – SBMPTN 2021 sudah ditutup pada 1 April lalu, kini hanya tersedia jalur SPMB Mandiri.

Jalur SPMB Mandiri UNSOED pun terdapat 2 jenis, yakni Mandiri UTBK dan Non – UTBK. Untuk mengetahui perbedaan dan persyaratan keduanya, yuk simak infonya dibawah ini.

jalur spmb unsoedJalur SPMB Mandiri UTBK

Pada jalur ini, kamu bisa diterima menjadi mahasiswa baru Universitas Jenderal Soedirman dengan modal nilai UTBK 2021, nilai rapor, dan prestasi kamu. Jalur ini pun disediakan bagi para pendaftar Program Sarjana, baik itu kelas reguler maupun internasional, dan Program Diploma.

Kemudian, mengenai persyaratannya adalah sebagai berikut:

  1. Memiliki nilai UTBK 2021 yang resmi dikeluarkan oleh LTMPT.
  2. Memiliki nilai rapor SMA/SMK/MA semester 1 sampai dengan 6.
  3. Bagi calon mahasiswa yang memiliki prestasi baik itu bidang akademik, olahraga, seni dan keagamaan bisa mengunggah bukti prestasinya. Prestasi yang masuk dalam perhitungan adalah untuk peringkat pertama sampai ketiga (atau sederajat) pada kejuaraan tingkat Kabupaten, Provinsi, Nasional, dan Internasional.
  4. Bersedia untuk membayar Iuran Pengembangan Institusi yang dibayarkan 1 kali saat registrasi mahasiswa baru. Iuran ini sebagai sumbangan untuk peningkatan mutu proses pembelajaran dan prestasi kemahasiswaan.
  5. Dapat memilih program studi sebanyak – banyaknya 4 program studi, yakni 2 program studi sarjana dan 2 program studi diploma.
  6. Peserta dengan nilai UTBK Saintek hanya bisa memilih program studi rumpun Saintek. Bagi peserta dengan nilai UTBK Soshum hanya bisa memilih program studi rumpun Soshum. Serta, bagi peserta dengan nilai UTBK Campuran maka dapat memilih program studi dari rumpun Saintek maupun Soshum.
  7. Urutan dalam pemilihan program studi menyatakan prioritas pilihan.

Baca Juga: ITB Luncurkan Laman Baru, Mempermudah Pendaftaran Maba Lewat 3 Jalur

Untuk jadwal pendaftarannya pun sebagai berikut:

  • Pendaftaran : 31 Mei – 18 Juni 2021
  • Pengumuman : 28 Juni 2021
  • Registrasi : 5 – 9 Juli 2021

Jalur SPMB Mandiri Non – UTBK

Nah kalau yang tadi menggunakan nilai UTBK 2021, nilai rapor, dan prestasi, jalur SPMB yang ini tidak jauh berbeda sebenarnya. Pada jalur SPMB Mandiri Non – UTBK, kamu hanya membutuhkan nilai rapor dan prestasi yang kamu miliki. Jalur ini diperuntukkan bagi pendaftar Program Sarjana Kelas Internasional dan Program Diploma.

Kemudian, persyaratannya adalah sebagai berikut:

  1. Merupakan lulusan SMA/SMK/MA dan sederajat yang lulus pada tahun 2021, 2020, dan 2019 untuk Program Sarjana Kelas Internasional.
  2. Merupakan lulusan SMA/SMK/MA dan sederajat yang lulus pada tahun 2021, 2020, 2019, 2018, dan 2017 untuk Program Diploma Tiga.
  3. Memiliki nilai rapor SMA/SMK/MA semester 1 sampai dengan 6.
  4. Bagi calon mahasiswa yang memiliki prestasi baik itu bidang akademik, olahraga, seni dan keagamaan bisa mengunggah bukti prestasinya. Prestasi yang masuk dalam perhitungan adalah untuk peringkat pertama sampai ketiga (atau sederajat) pada kejuaraan tingkat Kabupaten, Provinsi, Nasional, dan Internasional.
  5. Bersedia untuk membayar Iuran Pengembangan Institusi yang dibayarkan 1 kali saat registrasi mahasiswa baru. Iuran ini sebagai sumbangan untuk peningkatan mutu proses pembelajaran dan prestasi kemahasiswaan.
  6. Peserta dapat memilih program studi sesuai bidang ilmu di tingkat SLTA (Saintek atau Soshum).
  7. Dapat memilih program studi sebanyak – banyaknya 4 program studi, yakni 2 program studi sarjana (kelas internasional) dan 2 program studi diploma.
  8. Urutan dalam pemilihan program studi menyatakan prioritas pilihan.

Baca Juga: Info Seleksi SPAN – PTKIN Tahun 2021, Akan Dibuka Tanggal 19 Januari

Kemudian, untuk jadwal pendaftarannya pun sebagai berikut:

  • Pendaftaran : 31 Mei – 2 Juli 2021
  • Pengumuman : 8 Juli 2021
  • Registrasi : 12 – 15 Juli 2021

Nah, kalau bicara soal biaya pendaftarannya, kedua jalur tersebut dibagi menjadi 2 jenis, yakni:

  • Saintek / Soshum : Rp 300.000
  • Campuran : Rp 350.000

Itu dia, Campuspedia Friends, info terbaru mengenai jalur SPMB UNSOED atau Universitas Jenderal Soedirman. Bagi kamu yang bermimpi menjadi maba UNSOED tahun 2021, jangan menyerah dan semangat terus ya!

Jangan lupa untuk follow akun InstagramLinkedInFacebookTwitterYoutube, dan Official Account LINE dari Campuspedia biar kamu gak makin ketinggalan info seputar kampus, karir, dunia mahasiswa, beasiswa, dan info menarik lainnya.

 

The post Ketahui Persyaratan Buat Tembus Jalur SPMB Universitas Jenderal Soedirman appeared first on Campuspedia News.