Berita  

Kepala UPTD BLKPPTK Terima Audiensi Kadin Provinsi Sumsel 

kepala-uptd-blkpptk-terima-audiensi-kadin-provinsi-sumsel 

Liputan4.com, Palembang – Dinas tenaga kerja dan transmigrasi provinsi Sumatera Selatan melalui UPTD (unit pelaksana tugas dinas) BLKPPKT (balai latihan kerja pengembangan produktivitas dan keterampilan transmigrasi) menerima kunjungan audiensi Kadin (kamar dagang dan industri) provinsi Sumatera Selatan, selasa (9/11/22).

Rombongan Kadin provinsi Sumsel diketuai oleh Husyam Usman dalam wawancara dengan awak media setelah rapat dengan kepala UPTD BLKPPTK Kadarman.


“Kita membicarakan kerja sama antara kadin Sumsel dengan BLK, rencana kita nanti memang pusat pelatihan pelatihan yang akan dilaksanakan Kadin nanti insyaallah difasilitasi bersama-sama dengan teman-teman yang ada di BLK ini”, ujarnya.

Pelatihan yang akan dilaksanakan oleh kadin bekerja sama dengan BLK yaitu seluruh bidang pelatihan yang ada di BLK ungkap Husyam.

“Termasuk juga sarana sertifikasi bagi mereka yang telah melaksanakan pelatihan”, ungkapnya.

Kepala UPTD BLKPPTK Kadarman dalam kesempatan wawancara bdengan awak media merasa senang dengan adanya kerja sama dengan Kadin provinsi Sumsel.

“Tentu kami mengucapkan terimakasih kepada kadin Sumsel, yang nantinya akan melakukan penjajakan kerja sama tentang alumni kita maupun dari perusahaan yang akan bermitra dengan kita, tapi yang kami harapkan itu alumni kita harus ditempatkan sehingga dilatih ditempatkan sehingga masyarakat kita dapat mengurangi angka pengangguran”, tuturnya.

Setelah adanya pertemuan ini akan dibentuk tim kecil untuk menggodok bentuk kerja sama yang akan segera di realisasikan secepatnya.

Berita dengan Judul: Kepala UPTD BLKPPTK Terima Audiensi Kadin Provinsi Sumsel  pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Irwanto