Kenaikan Kelas dan Pelepasan Siswa Kelas VI SDN Nagreg O2 di Meriahkan Dengan di Gelarnya Acara Pentas Seni Budaya Sunda

BANDUNG, INFAKTA.com – SDN Nagreg 02 pada acara perpisahan siswa kelas VI dan Kenaikan Kelas 1 – kelas V yang berlangsung di Gedung Komara Ponyo digelar dengan meriah dan patut dinilai sukses, Rabu (26/06/2024).

Kepala SDN Nagreg 02,Enung Rostilasari, S,Pd.,MM, dalam sambutannya mengucapkan rasa syukur dan terimakasihnya atas kepercayaan wali murid kepada Dewan guru yang mendidik anak-anak selama 6 tahun.


Kepala SDN Nagreg 02 saat memberikan sambutan di acara kenaikan kelas dan pelepasan siswa kelas VI,Rabu ( 26/06/24 )

Ia menyampaikan harapan dan pesan agar anak-anak yang telah lulus untuk melanjutkan sekolahnya ke jenjang yang lebih tinggi.

” Terimakasih atas kepercayaan bapak ibu wali murid kepada kami untuk mendidik anak-anak. Kami berharap agar anak-anak dapat melanjutkan pendidikan ke tingkat SMP sederajat. Jangan hanya berhenti dan merasa puas sampai di SD saja, kejar dan capai cita-cita ananda semua, ” ucap Enung Rostilasari, S,Pd.,MM, dalam sambutanya.

Kegiatan pelepasan siswa kls VI dan kenaikan kelas diisi dengan rangkaian pentas seni oleh para siswa-siswi,l SDN Nagreg 02, seperti pentas seni budaya sunda dan tari – tarian budaya lainnya.

Dikesempatan itu, Kepala SDN Nagreg 02 melakukan penyerahan secara simbolis kepada salah satu guru yang sudah pengsiun dan dilanjut dengan sungkeuman siswa -siswi kelas VI kepada Guru-guru SDN Nagreg 02.

Disela-sela acara kepala SDN Nagreg 02 Enung Rostilasari, S,Pd.,MM, kepada Infakta.com mengatakan, kegiatan tersebut merupakan hasil kesepakatan dalam rapat antara komite sekolah dengan para orang tua/wali murid.

Segenap Dewan guru Dan Kepala Sekolah SDN Nagreg 02 laksanakan foto bersama

“Untuk tahun ini ada 67 siswa kelas VI yang lulus dan mereka sudah tuntas mengikuti belajar mengajar di sekolah selama 6 tahun. Hari ini kita lepas mereka dan diserahkan kembali kepada orang tuanya,”ujarnya

Enung menambahkan, selama menjabat kepala sekolah di SDN Nagreg 02, Ia beserta dewan guru terus berusaha untuk meningkatkan kualitas pendidikan bagi anak didiknya. Tujuannya, agar siswa di SDN Nagreg 02 memiliki prestasi yang membanggakan.

“Alhamdulillah prestas-prestasi terus diperoleh olah sisa-siswi SDN Nagreg 02 dan itu tidak lepas dari dukungan semua pihak termasuk para orang tua ,” pungkas Enung Rostilasari, S,Pd.,MM,

Hadir dalam acara itu, ketua K3S kecamatan Nagreg, ketua Cabang PGRI kecamatan Nagreg dan beberapa kepala sekolah dasar serta sejumlah tokoh masyarakat, para majelis guru, wali murid, dan tamu undangan lainnya. ( Bb )