Liputan4.com – Jakarta – Sebelumnya, masyarakat sempat digemparkan oleh isu mengenai pemberhentian seluruh tenaga honorer 2023 Non ASN.
Sehingga kabar penghapusan dan pemberhentian tenaga honorer 2023 yang berstatus Non ASN, membuat sebagian pegawai resah.
Sampai-sampai Menpan RB ikut memberikan suara dalam menanggapi adanya isu tersebut.
Usai ramai isu pemberhentian seluruh tenaga honorer 2023, Kemenpan RB jelaskan mengenai nasib tenaga honorer non ASN di Indonesia.
Menurut Azwar Anas selaku Menpan RB, terdapat 3 opsi yang hari ini sedang dikaji oleh pemerintah.
Akan tetapi dirinya juga menyebutkan, dirasa tidak mungkin apabila seluruh tenaga honorer dihapus.
“Kalau memberhentikan rasanya tak mungkin kalau semuanya,” kata Azwar Selaku Menpan Rb, Sabtu (12/11/2022).
Permasalahan mengenai tenaga honorer memang menjadi hal yang sangat populer untuk dibicarakan.
Selain menyangkut banyaknya jumlah pegawai honorer ditanah air, hal ini juga menentukan nasib para pekerja non ASN kedepanya.
Sehingga menpan RB memberikan 3 opsi yang menurutnya kini sedang bersama-sama akan dikaji dengan DPR.
Ketiga opsi tersebut salah satunya yang pertama terdiri dari rencana pengangkatan seluruh tenaga honorer.
Lalu opsi kedua memberhentikan seluruh tenaga honorer di Indonesia.
Dan yang terakhir, mengangkat tenaga honorer dengan skala prioritas secara bertahap untuk sektor pendidikan, kesehatan dan lain sebagainya.
Akan tetapi menyoal usulan mengenai rencana pemberhentian pegawai honorer, Azwar juga mengatakan tidak akan bisa dilakukan.
Sebab pasalnya, hari ini masih banyak sektor yang dibutuhkan untuk mengisi pos-pos strategis dibeberapa jabatan.
Seperti dalam pernyataannya kepada wartawan saat berada di makam pahlawan kalibata Jakarta.
“Karena kontribusi PPPK ini juga luar biasa di beberapa lini, meskipun di satu sisi PPPK direkrut dengan memperhatikan berbagai ketentuan tapi di sisi lain ada juga merekrutnya sembarangan,” ungkapnya.
Itulah informasi mengenai 3 opsi yang kini sedang dikaji Menpan RB, untuk menentukan nasib tenaga honorer 2023 Non ASN.
Berita dengan Judul: Kemenpan RB : Kaji 3 Opsi, Tentang Tenaga Honorer 2023 Non ASN Akan Dihentikan Seluruhnya? Tenang!!! pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : RD AHMAD SYARIF