PURWAKARTA, INFAKTA.com – Pentas seni budaya menambah kemeriahan kenaikan kelas dan pelepasan 37 siswa kelas 6 UPTD SDN Pangkalan Kecamatan Bojong Kabupaten Purwakarta, Senin (24/06/2024)
Seperti sudah menjadi tradisi ,setiap Sekolah menyelenggarakan Perpisahan sekolah setiap tahunnya, sama halnya dengan UPTD SDN Pangkalan menyelenggarakan Kenaikan kelas dan Perpisahan siswa kelas 6 dengan menampilkan pentas seni budaya.
Pentas aneka tarian dan seni budaya sunda tersebut, dilakukan oleh siswa – siswi UPTD SDN Pangkalan dihadapan sejumlah orang tua murid dan tamu undangan.
Kepala UPTD SDN Pangkalan Lukman Suherman S.Pd., M.Pd, kepada awak media Infakta menyampaikan semenjak menjabat kepala sekolah di SDN Pangkalan, dirasa anugrah-anugrah itu bermunculan, selalu meraih penhargaaan baik secara kelembagaan maupun secara individu.
Maka Untuk akhir tahun ajaran 2023-2024 dengan diiringi rasa hati yang tulus dan ihklas dengan penuh rasa syukur UPTD SDN Pangkalan menggelar Kaul samen berupa pentas seni budaya yang di meriahkan dengan upacara adat khas Sunda yang menampilkan Ki Lengser.
“ Untuk tahun ini saya adakan acara kaul samen yang menyajikan dan mengkolaborasikan kedalam tiga sesi acara yaitu sesi pertama acara kenaikan kelas dan pelepasan siswa kelas 6, kedua mengkolaborasikan produk – produk yang dihasilkan dari Tatanen Di Bale Atikan (TDBA ) dan ke tiga adalah pekan kreativitas siswa alias kaul samen yang indentik dengan menampilkan kesenian budaya sunda, ” ucap Lukman.
Ia pun menegaskan, acara kaul samen ditahun ini Menjadi acara spektakuler untuk SDN Pangkalan, dengan hadirnya tamu undangan dari semua stakeholder dimulai dari tingkat Desa, kecamatan Bojong sampai tingkat Dinas pendidikan kabupaten Purwakarta yang di wakili oleh Kasi Pembinaan kepegawaian Rusdiana, M.Pd hadir untuk memeriahkan acara khaul samen SDN Pangkalan.
Selain itu Lukman mengatakan, acara kenaikan kelas dan perpisahan kelas 6 ini diharapkan menjadi momen yang penuh kenangan bagi Siswa/Siswi yang sudah menempuh pendidikan atau belajar di SDN Pangkalan, Semoga mereka sukses dan meraih prestasi yang lebih gemilang di jenjang pendidikan yang lebih tinggi kedepannya.
Di sela sela kegiatan berlangsung ada orang tua murid menuturkan kepada media Infakta.com, dengan adanya acara ini orang tua murid beserta anaknya, antusias menyambut dan memeriahkan acara kenaiakan kelas dan perpisahan.
Murid kelas 1 sampai kelas 6 sangat gembira dan terharu adanya acara Kenaikan kelas dan pelepasan siswa kelas 6 ini, beliau berharap acara ini jadi kenangan terindah dan terbaik untuk selama-lamanya,tuturnya kepada awak media Infakta.com.
Dengan ke kompakan dan Sinergitas antara pihak sekolah dengan komite dan orang tua murid, acara kenaikan kelas dan perpisahan kelas 6 SDN Pangkalan, berjalan dengan meriah.(BB)