LIPUTAN4.COM,JAKARTA – Kepala Staff Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, melakukan kunjungan kerja ke serbuan vaksin dari TNI AL di Mall Mangga Dua Square lantai GF Pademangan Jakarta Utara, Rabu (22/9/21).
Kasal berserta rombongan tiba di lokasi serbuan vaksinasi massal Mangga Dua Square Pademangan Jakarta Utara, didampingi Danpus Hidrosal Laksamana Madya Dr.Agung Prasetyawan, Asops Surta Pushidrosal Laksamana Pertama Dyan Primana, PJU Mabes TNI AL, Kapolsek Pademangan AKP Panji Ali Candra, Camat Pademangan Bpk Didit dan Kapuskesmas Pademangan dokter Okto.
Selain meninjau serbuan kegiatan vaksinasi Laksmana TNI Yudo Margono juga menyalurkan bantuan sosial berupa paket sembako diberikan kepada 3 paket sembako kepada perwakilan dari Ojol (Ojek Online), dari sebanyak 250 paket.
Ditengah kunjungannya, Kasal pun melakukan Teleconference terkait vaksinasi dan situasi keamanan laut terkini.
Dalam sambuatannya Kasal mengatakan serbuan Vaksinasi ini sebagai bentuk dukungan penuh TNI AL kepada program pemerintah untuk pencapaian vaksinasi Covid-19 dan penanganan pencegahan penyebaran Covid-19 di Masyarakat dengan tetap mengutamakan protokol kesehatan.
Sementara itu, Kapolsek Pademangan AKP Panji Ali Candra mengatakan, kegiatan vaksin AstraZeneca tahap 2, yang diselenggarakan TNI AL berjalan sesuai protokol kesehatan.
Berita dengan Judul: KASAL Kunjungi Serbuan Vaksin TNI AL di Mall Mangga Dua Square pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : taufik