Berita  

Kapten CPM H .Nalib Daurah Ramadhan Bersama MUI

kapten-cpm-h.nalib-daurah-ramadhan-bersama-mui

Liputan4.com, Bekasi.
mengisi Safari di bulan Ramadhan Komandan Subdenpom jaya Kabupaten Bekasi Jawa barat,Sabtu, 17 April 2021. Bertepatan 6 Ramadhan 1442. Senja saat berbuka. Riuh rendah akan keriangan anak-anak santri peserta Daurah Ramadhan MUI Sukawangi. Ketika datang nasi kotak berisi ayam goreng (fried chicken). Sumbangan dari Kapten CPM H. Nalib Zainudin, Dansubdenpom Jaya 02/03. Ia datang bersama keluarga.

Dalam sambutannya, H Nalib yang dikenal dekat dengan warga masyarakat menyerukan untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan. Bekerja untuk Bekasi dan Indonesia. “Saya menyerukan semua pihak. Wabil khusus Para Ulama dan masyarakat untuk menjaga persatuan dan kesatuan demi NKRI tercinta.” Tuturnya.


Kapten CPM H .Nalib Daurah Ramadhan Bersama MUI

MUI Sukawangi yang diketuai KH Raman Abdillah bekerjasama dengan Sekolah Alam Prasasti helat Daurah Ramadhan, 17-18 April 2021. Diikuti oleh 150 orang santri dari berbagai pesantren di Kecamatan Sukawangi.

KH Raman mengapresiasi tinggi kehadiran Kapten CPM H.Nalib Zainudin. “Ini tauladan yang baik. Seperti Panglima Jendral Sudirman terjun bahu membahu bersama rakyat.”

Agenda ini dihadiri juga H. Faizal Hafan Farid, Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat. Dalam sambutannya Anggota Legislatif dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini menyampaikan makna dan hikmah puasa. Dan berharap dari Daurah ini lahir kader-kader pemimpin yang bisa membangun Bekasi Lebih Baik. “Saya yakin dengan kehadiran para Ulama yang memiliki yayasan atau sekolah akan bisa melahirkan karya yang lebih baik untuk Bekasi.”

Selain itu H Faizal juga membuka kesempatan untuk para yayasan menyalurkan aspirasi ke Provinsi tuturnya.

Terakhir harapan dari sang Kapten untuk anak anak generasi muda “Agar terus lah belajar jangan mudah menyerah jangan pernah males Insya ALLAH kamu semua akan menjadi orang orang yang Berlian, orang orang yang Pilihan Tutupnya sambil senyum sang Kapten. ( Fadil )

Berita dengan Judul: Kapten CPM H .Nalib Daurah Ramadhan Bersama MUI pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Fadli Permana