LIPUTAN4.COM,TANA TORAJA – Dihari pertama pelaksanaan Ops Ketupat 2021, Kapolres Tana Toraja AKBP Sarly Sollu, SIK, MH melakukan pemeriksaan kegiatan penyekatan di Pos Rantelemo, perbatasan kabupaten.tana toraja dan toraja utara, pada kesempatan ini kapolres melihat langsung proses penyekatan yang dilakukan oleh personil pos yang terdiri dari personil gabungan TNI – Polri, Satpol PP, Dishub dan Dinas Kesehatan. Kamis (6/5/2021)
Kegiatan penyekatan ini merupakan langkah pencegahan penyebarab covid -19 dan juga merupakan penegakan himbauan larangan mudik yang telah di keluarkan oleh pemerintah, larangan mudik di berlakukan oleh pemerintah terhitung mulai tanggal 6 mei s/d 17 mei 2021.
Dari pantauan di lokasi, aparat gabungan melakukan pemeriksaan identitas dari warga yang melintasi perbatasan rantelemo, sampai berita ini diturunkan, aparat belum menemukan adanya warga luar yang melakukan mudik melintasi rantelemo.
Aparat gabungan yang bertugas di Pos Penyekatan Rantelemo, dipimpin oleh AKp. Yosef Dendang dengan perkuatan sebanyak 30 personil
Informasi yang di himpun dari Humas Polres Tana Toraja, pada Ops Ketupat 2021, Polres Tana Toraja menurunkan sedikitnya 155 personil yang terbagi dalam 8 Pos, meliputi 1 Pos Pengamanan di makale, 3 Pos Penyekatan di perbatasan, 2 Pos pelayanan di lokasi obyek wisata, 1 pos pelayanan di bandar udara toraja airport dan 1 Pos pelayanan yang ditempat di Terminal Makale, sehingga jumlah keseluruhan dari Pos yang didirikan adalah sebanyak 8 Pos.(Rahmat Hidayat)
Berita dengan Judul: Kapolres Tana Toraja Tinjau Penyekatan di Perbatasan Tator dan Torut pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Rahmat Hidayat