Berita  

Kapolres Sukabumi Kota salurkan bansos dan bagikan masker

kapolres-sukabumi-kota-salurkan-bansos-dan-bagikan-masker

Kapolres Sukabumi Kota salurkan bansos dan bagikan masker

liputan4.com
Sukabumi, Kapolres Sukabumi Kota Ajun Komisaris Besar Polisi SY. Zainal Abidin salurkan bansos (bantuan sosial) kepada sejumlah warga masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 dan PPKM di Kelurahan Cikundul dan Cipanengah Kecamatan Lembursitu Kota Sukabumi, Jum’at (20/08/2021) siang.


Didampingi Kasat Binmas dan Kapolsek Lembursitu, Zainal membagikan sejumlah paket sembako kepada warga yang membutuhkan yang tinggal di Kampung. Cikundul Girang dan Kampung Pangkalan Santiong Kecamatan Lembursitu Kota Sukabumi.

“Hari ini kita melakukan bakti sosial di kawasan pemukiman warga yang dekat dengan Polsek Lembursitu. Kita berupaya untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak pandemi covid ini dengan memberikan bantuan sosial berupa sembako,” ujar AKBP SY. Zainal.

Kapolres Sukabumi Kota salurkan bansos dan bagikan masker

“Kita mengharapkan pemberian bansos ini sebagai salah satu upaya untuk meredam atau mengurangi beban masyarakat di tengah pandemi Covid ini, karena kita sama-sama mengetahui bahwa banyak dari kalangan masyarakat yang terkena dampak terutama perekonomiannya,” pungkasnya.

Selain menyalurkan bansos, AKBP Zainal beserta sejumlah personel lainnya juga membagikan sejumlah masker kepada warga masyarakat serta mengingatkan masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan sebagai salah satu pencegahan penyebaran Covid-19.

( Humas Polres Sukabumi Kota )
Edis Wijaya

Berita dengan Judul: Kapolres Sukabumi Kota salurkan bansos dan bagikan masker pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Edis Wijaya