Berita  

Kapolres Sukabumi Kota bersama Forkopimda tijau Kick of Vaksinasi Covid – 19 Usia 6 – 12 Tahun

kapolres-sukabumi-kota-bersama-forkopimda-tijau-kick-of-vaksinasi-covid-–-19-usia-6-–-12-tahun

Liputan4.com| SUKABUMI- Kapolres Sukabumi Kota AKBP SY. Zainal Abidin, S.I.K. bersama Forkopimda Kota Sukabumi meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid – 19 Usia 6 – 12 Tahun bertempat di Madrasah Ibtidaiyah Negeri ( MIN ) Kota Sukabumi Jalan Jenderal Sudirman Gg. Rawasalak Kelurahan Sriwedari Kecamatan Gunungpuyuh Kota Sukabumi, Rabu ( 22/12/2021 )

Dalam Kesempatan tersebut Walikota Sukabumi Ahmad Fahmi, S.Ag, M.M.Pd. menyampaikan hari ini pemerintah Kota Sukabumi beserta unsur forkopimda, Pak Kapolres, Pa Dandim , kami melaksanakan kick of untuk Vaksinasi anak usia 6 – 12 tahun, jadi hari ini kita mulai kedepan kita akan mencapai target untuk 35 ribuan jumlah anak peserta didik usia 6 – 12 tahun.


“Target Vaksin hari ini yang dilaksanakan secara khusus di Masdrasah Ibtidaiyah Negeri sebanyak 300 Vaksin, untuk vaksinnya kita pakai Sinovac, “Ujar Fahmi.

Untuk pelaksanaan Program Vaksinasi usia 6 – 12 Th akan terus berlanjut, untuk ketersediaan vaksin sampai saat ini Insyaallah cukup, tapi nanti kita akan melakukan percepatan dengan anak – anak kita di sekolah – sekolah usia 6-12 th.

Pada Kesempatan yang sama Kapolres Sukabumi Kota AKBP SY. Zainal Abidin S.I.K. mengimbau kepada anak – anak Madrasah Ibtidaiyah Negeri yang sudah melaksanakan vaksin agar tetap menjaga protokol kesehatan didalam akttifitasnya serta mengedukasi kepada anak – anak di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota agar tidak takut untuk divaksin, “pungkasnya.

( edis wijaya )

Berita dengan Judul: Kapolres Sukabumi Kota bersama Forkopimda tijau Kick of Vaksinasi Covid – 19 Usia 6 – 12 Tahun pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Edis Wijaya