Berita  

Kalapas Banyuasin Ikuti Apel Kesiapan Pengamanan Lebaran Idul Fitri 1443 H

kalapas-banyuasin-ikuti-apel-kesiapan-pengamanan-lebaran-idul-fitri-1443-h

Liputan4.com, Banyuasin – Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Banyuasin beserta jajaran mengikuti Apel Kesiapan Pengamanan dan Pelepasan Mudik Bareng Kemenkumham Tahun 2022, Kamis (28/04/2022).

Apel dipimpin langsung oleh Sekretaris Jendral Kementrian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Andap budhi Revianto.


Mengawali amanatnya, Andap Budhi Revianto memberikan ucapan belasungkawa atas wafatnya tujuh orang pegawai di Kementrian Hukum dan HAM.

“Keluarga besar Kementerian Hukum dan HAM mengucapkan belasungkawan atas meninggalnya teman – teman kita ASN Kementerian Hukum dan HAM. Semoga Tuhan menerima semua amal ibadah mereka,” ungkapnya

Lebih lanjut, Andap Budhi Revianto menyampaikan lima pesan dari Menteri Hukum dan HAM dalam menghadapi mudik lebaran agar berjalan maksimal

“Lima hal yang perlu diperhatikan untuk menghadapi lebaran ini, dan hal tersebut harus, pertama pahami pedoman implementasi dengan baik, kedua Prokes ketat dan disiplin jgn kendor, ketiga tugas pam dan yanlik baik dan tanpa cela, keempat Jaga kesehatan, keamanan, kondusifitas, dan masyarakat terlayani dengan baik, kelima selamat hari raya idul fitri,” ungkapnya

Menanggapi hal tersebut,Kepala Lapas Kelas llA Banyuasin Ronaldo Devinci Talesa mengatakan akan melaksanakan semua arahan dari Sekjen tersebut.

“Kami seluruh jajaran Lapas Kelas IIA Banyuasin siap untuk mematuhi seluruh amanat dari Pak Sekjen,” tegasnya.

Berita dengan Judul: Kalapas Banyuasin Ikuti Apel Kesiapan Pengamanan Lebaran Idul Fitri 1443 H pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Irwanto