Berita  

Kadinkes Banjarmasin Torehkan Penghargaan Platinum Indonesia 2021

kadinkes-banjarmasin-torehkan-penghargaan-platinum-indonesia-2021

Kadinkes Banjarmasin Torehkan Penghargaan Platinum Indonesia 2021

Kadinkes Banjarmasin Torehkan Penghargaan Platinum Indonesia 2021
Kadinkes Kota Banjarmasin DR dr Machli Riyadi MH saat terima penghargaan Platinum Indonesia 2021 (Poto Aduy)

Liputan 4.com, Banjarmasin – Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin, Dr. dr. Machli Riyadi M.H mendapatkan Penghargaan Platinum Indonesia 2021 dari Yayasan Penghargaan Prestasi Indonesia, Jumat (27/8/2021).


Penghargaan tersebut diberikan atas inovasi, prestasi dan dedikasinya dalam menjalankan tugas sebagai Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin sejak dilantik beberapa tahun yang lalu.

Machli Riyadi dinilai memiliki kualitas, kinerja, tanggung jawab dan daya tarik dalam pikiran setiap pemangku kepentingan termasuk umum, manajemen, investor, dan yang berhubungan dengan pelayanan masyarakat.

Kemudian mantan Wadir RSJ Sambang Lihum Kalimantan Selatan itu juga mendapat pengakuan dari berbagai elemen sebagai standar prestasi otoritatif.

Selain itu, dirinya dinilai juga mempunyai integritas pribadi dan tingkat mempengaruhi yang tinggi serta memiliki intelektualitas yang tinggi dibuktikan dengan berfikir strategis dan inovatif.

Poin terakhir, pria yang akrab disapa Machli ini dinilai memiliki spirit dan orientasi untuk jauh lebih sukses. “Alhamdulillah ini merupakan sebuah kerja keras kami semua Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin,” kata Machli pada Minggu (29/08).

Menurutnya, pencapaian tersebut menjadi semangat dan motivasi baru bagi dirinya dan Dinas Kesehatan secara umum dalam menjalankan tugas dengan baik, Apalagi ujarnya dalam kondisi saat ini, “dimana Banjarmasin masih dalam status PPKM level 4 yang harus mendapatkan penanganan dan pengawasan yang tinggi,” tegasnya.

Ia pun berharap dengan masyarakat Kota Banjarmasin agar bisa bekerjasama dengan Pemerintah Kota dan Tim Satgas Covid 19 untuk terus menegakkan protokol kesehatan.

“Agar upaya dalam penanggulangan wabah ini bisa membuat kota Banjarmasin seperti beberapa bulan lalu melandai kurva penyebaran Covid-19 nya,”pungkasnya. (Nd/Rilis/L4)

 

Berita dengan Judul: Kadinkes Banjarmasin Torehkan Penghargaan Platinum Indonesia 2021 pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Tornado