Kabar Baik untuk Fresh Graduate, Beasiswa PMDSU Batch VI Telah Dibuka!

kabar-baik-untuk-fresh-graduate,-beasiswa-pmdsu-batch-vi-telah-dibuka!

Halo, Campuspedia Friends yang sudah berstatus fresh graduate, ada kabar baik untuk mu! 

Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Ditjen Dikti Kemdikbud), telah membuka program beasiswa Pendidikan Magister menuju Doktor untuk Sarjana Unggul (PMDSU) angkatan keenam (Batch VI).


Pendaftaran sudah dibuka terhitung sejak tanggal 17 Mei 2021. Kamu diberi kesempatan untuk mendaftar selama kurang lebih tiga minggu, karena pendaftaran akan ditutup pada 8 Juni 2021.

Baca juga: Beasiswa S1 Ini Masih Dibuka: Ayo Daftar, Jangan Sampe Ketinggalan!

Beasiswa ini merupakan program percepatan studi untuk sarjana unggul (fresh graduate) yang ingin melanjutkan studi ke jenjang magister sekaligus doktor dalam kurun waktu 48 bulan atau 4 tahun saja.

Sejak tahun 2013, program beasiswa PMDSU telah mendidik ratusan calon doktor muda dalam suasana akademik yang berkualitas. Melalui program ini, diharapkan sumber daya manusia perguruan tinggi Indonesia dapat meningkat secara kualitas dan kontribusinya untuk negara. 

Baca juga: Pertukaran Mahasiswa 2021 : Kesempatan Untuk Kuliah di Kampus Lain

Siap menjadi salah satu dari penerima program beasiswa PMDSU Batch VI? Berikut beberapa hal yang perlu kamu perhatikan jika ingin mendaftar.

Karakteristik Beasiswa

  • Dana beasiswa berasal dari APBN
  • Besaran dana yang didapat disesuaikan dengan standar biaya Direktorat Sumber Daya, Ditjen Dikti
  • Beasiswa hanya diberikan untuk pelamar yang tidak sedang menerima beasiswa lain dari pemerintah

Syarat Pendaftaran

  • Warga Negara Indonesia
  • Pelamar merupakan sarjana unggul (fresh graduate) yang telah memiliki gelar sarjana strata satu (S1)
  • Berusia maksimal 24 tahun untuk lulusan non profesi, sedangkan lulusan profesi maksimal berusia 27 tahun (per 1 Desember 2021)
  • Memperoleh rekomendasi dari dosen pembimbing S1
  • Tidak sedang menerima beasiswa yang bersumber dari APBN
  • Sehat jasmani dan rohani, serta bebas narkoba

Persyaratan IPK Pelamar

  • Apabila akreditasi perguruan tinggi asal pelamar A dan akreditasi prodi asal pelamar A, maka IPK ≥ 3,25
  • Apabila akreditasi perguruan tinggi asal pelamar B dan akreditasi prodi asal pelamar A, maka IPK ≥ 3,5
  • Apabila akreditasi perguruan tinggi asal pelamar A dan akreditasi prodi asal pelamar B, maka IPK ≥ 3,5
  • Apabila akreditasi perguruan tinggi asal pelamar B dan akreditasi prodi asal pelamar B, maka IPK ≥ 3,75
  • Apabila akreditasi perguruan tinggi dan akreditasi prodi asal pelamar di bawah B, maka IPK ≥ 3,8

Tata Cara Pendaftaran

  • Pelamar harus melakukan pendaftaran secara online melalui laman resmi beasiswa PMDSU
  • Setelah itu pelamar mendapatkan nomor registrasi dan password yang digunakan untuk log in ke dalam sistem
  • Melampirkan berkas-berkas berikut: 
    • Salinan ijazah dan transkrip IPK S1 yang dilegalisir
    • Salinan ijazah dan transkrip program spesialis (jika sudah menempuh program profesi atau internship)
    • Surat keterangan sehat jasmani dan bebas narkoba dari dokter rumah sakit pemerintah
    • Kartu Tanda Penduduk (KTP)
    • Surat pernyataan tidak menerima beasiswa dari sumber lain
    • Surat rekomendasi dari pembimbing S1

Baca juga: Tips Lolos Beasiswa Untuk Kamu Pemula Yang Baru Pertama Kali Daftar Beasiswa!

Itulah hal-hal penting yang harus diperhatikan untuk mengikuti beasiswa PMDSU Batch VI. Pastikan kamu mencatat dan mempersiapkan seluruh persyaratan di atas dengan baik ya, Campuspedia Friends. Semoga berhasil!

Simak informasi lainnya dengan cara ikuti Campuspedia di Instagram, Twitter, Facebook, LinkedIn, YouTube, dan Official Line.

The post Kabar Baik untuk Fresh Graduate, Beasiswa PMDSU Batch VI Telah Dibuka! appeared first on Campuspedia News.