Liputan4.com sumatera selatan – Baturaja, Kebutuhan akan perabotan rumah tangga seiring kemajuan zaman semakin hari semakin pesat. Produk – produk Nusantara hasil karya anak bangsa masih menjadi idola dan idaman di tanah air, seperti kursi meubel, lemari, tempat tidur, meja kantor dan lain sebagainya.
Bahan – bahan baku perabotan rumah tangga yang terbuat dari kayu masih menjadi idola sebagian masyarakat Indonesia termasuk masyarakat kota Baturaja dan Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) pada umumnya. Lemari, Meja, Kursi dan lainnya terkesan mewah jika ditaruh disetiap rumah maupun kantor.
Untuk memenuhi keinginan dan kebutuhan tersebut, di kota Baturaja tepatnya di jalan lintas Sumatera yang lokasinya tidak jauh dari jembatan Ogan II Toko “Jepara Center” siap membantu mewujudkan keinginan masyarakat akan kebutuhan perabot rumah tangga baik secara tunai ataupun kredit.
Pemilik usaha Toko “Jepara Center” Bapak Heri dan Ibu Listi asal kota Jepara Jawa Tengah mengaku cukup lumayan peminat dari perabotan rumah tangga berbahan kayu ini, mulai dari masyarakat biasa, menengah, hingga para pejabat sudah banyak membeli dan memesan di Jepara Center.
Ibu Listi pemilik dari Toko Jepara Center saat dibincangi awak media liputan4.com pada hari Kamis, (24/03/2022) mengatakan, alhamdulilah semenjak kita buka usaha Toko “Jepara Center” semakin hari semakin banyak pelanggan bertambah. Intinya pelayanan yang ramah dan harga bersaing mudah – mudahan usaha yang kami jalani tetap mampu bertahan.
“Kita juga siap membantu , jika ingin melalui kredit untuk dapat memiliki kursi meubel, lemari dan sebagainya,”ucap Ibu Listi
“Selain itu, kita juga siap melayani permintaan sesuai keinginan pemesan. Bahan baku untuk sekarang ini masih kita datangkan dari kota Jepara dan untuk pembuatan dan perakitan tetap kita buat disini,”jelas Ibu Listi sambil menunjuk tempat tukang sedang bekerja.
Ibu Listi kembali menyampaikan, silakan jika masyarakat OKU yang berminat untuk datang dan melihat sendiri toko kami di jalan Lintas Sumatera dekat Jembatan Ogan II Baturaja.
“Kalau ingin bertanya – tanya apa saja yang ada di toko ” Jepara Center ” silakan hubungi di nomor hp/wa kami 082179442081,”pungkas Ibu Listi.
Berita dengan Judul: Jepara Center Baturaja Siap Membantu Keinginan Mempercantik Rumah Anda pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Agus Maulana