Berita  

Jelang Peringatan HANI Polsek Pademangan Pasang Spanduk Anti Narkoba

jelang-peringatan-hani-polsek-pademangan-pasang-spanduk-anti-narkoba

LIPUTAN4.COM,JAKARTA-Jelang peringatan Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) yang jatuh pada tanggal 26 Juni 2021 pada tiap tahunnya, Polsek Pademangan, Polres Metro Jakarta Utara,lakukan Pemasangan Spanduk di Jl.Budimulia Kelurahan Pademangan Barat dan di Jl.Gunung Sahari Kelurahan Ancol Pademangan Jakarta Utara. Selasa, (08/06/2021).

Pemasangan Spanduk HANI di tempat yang strategis, agar mudah dibaca banyak Warga masyarakat khususnya bagi Generasi millenial.


Kapolsek Pademangan Akp Panji Ali Candra melalui Panit Reskrim Ipda Syaiful Hidayat menjelaskan bahwa pemasangan spanduk ini sebagai bentuk kampanye dalam rangka memerangi penyalahgunaan narkotika yang masih marak belakangan ini.

“Upaya untuk memerangi penyalahgunaan Narkoba tidak bisa hanya dilakukan oleh Polri saja, namun harus ada keterlibatan masyarakat untuk menekan peredaran Narkoba ini, apa lagi di saat pandemi Covid-19 kita selalu siap Perang Melawan Narkoba” ujarnya.

Lebih lanjut Panit Reskrim menegaskan bahwa melalui spanduk ini Kepolisian mengingatkan kepada seluruh masyarakat untuk tetap waspada terhadap penyalahgunaan Narkoba di masa pandemi ini dan tentunya kami berharap peran serta masyarakat untuk terus berperan aktif dalam memerangi penyalahgunaan Narkoba,” pungkasnya.

“Kami mengajak masyarakat untuk ikut mensukseskan Hari Anti Narkotika Internasiaonal, dengan lebih pro aktif menolak narkoba serta berpartisipasi memberikan informasi kepada petugas terkait peredaran narkoba di wilayah hukum Polsek Pademangan, Polres Metro Jakarta Utara” ungkapnya.

Berita dengan Judul: Jelang Peringatan HANI Polsek Pademangan Pasang Spanduk Anti Narkoba pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : taufik