Keterangan gambar : Kondisi Jalan Penghubung Dua Kabupaten, Sergai – Batu Bara Yang Memperihatinkan / Dmk
Liputan4.com, Sergai – Jalan Penghubung antara dua Kabupaten yakni kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) – menuju Kabupaten Batu Bara percisnya di Desa Kayu Besar, Kecamatan Bandar Khalifah, Kab Sergai, kondisinya kini terlihat rusak parah (RP) dan memperihatinkan.
Terlihat, Kondisinya kini banyak berlubang besar menganga, jika hujan turun lubang lubang besar tersebut digenangi air bagaikan kolam ikan dan jika musim kemarau debu berterbangan sehingga sangat mengganggu bagi pengendara yang melintas di jalan tersebut, Senin (03/01/2022).
Andi salah seorang warga yang kerap melintas jalan tersebut kepada Liputan4.com dihari yang sama, Merasa kesal terhadap pemerintah khususnya Pemkab Sergai yang seolah membiarkan Jalan Ini rusak parah.
” Jalan Ini sudah lama terbengkalai, Sampai detik ini belum juga dapat sentuhan dari Pemkab Sergai ” Ucapnya Kesal.
“Harapan saya agar Pemkab Sergai segera memperbaiki. Kami ini adalah pengguna jalan disini Jadi Tolonglah Pak Bupati agar memperbaikinya” Harapnya mengakhiri.
Menanggapi keluhan warga, Kasi Jalan PU PR Sergai Rahman Purba saat dikonfimasi Liputan4.com via whatspap dihari yang sama menjelaskan status Jalan tersebut adalah Jalan Provinsi Sumatera Utara (Sumut). Namun dari Dinas PU PR Kab Sergai telah mengusulkan untuk program TA. 2022
“Dari Dinas PUPR Kab Serdang Bedagai, (Sergai) sudah mengusulkan untuk Program TA. 2022 Kepada Dinas Bina Marga Bina Konstruksi (BMBK) Provinsi Sumatera Utara. untuk realisasinya, di Dinas Bina Marga Bina Konstruksi Provinsi Sumatera Utara” Jelasnya. (Dmk)
Berita dengan Judul: Jalan Di Desa Kayu Besar Sergai Memprihatinkan, Warga Minta Pemkab Segera Perbaiki pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Sarianto Damanik