Berita  

Jalan Amblas Hampir 2 Bulan, Lurah Glugur Darat I Terkesan Tutup Mata

jalan-amblas-hampir-2-bulan,-lurah-glugur-darat-i-terkesan-tutup-mata

LIPUTAN4.COM, MEDAN – Ruas jalan yang berada di persimpangan 4 di Kelurahan Glugur Darat 1 amblas sedalam 120cm dengan diameter saat ini 100cm, tepatnya di akses masuk Jl. Mahameru, Kelurahan Glugur Darat l, Kecamatan Medan Timur, Kota Medan. Minggu, 25 April 2021.

Jalan Amblas Hampir 2 Bulan, Lurah Glugur Darat I Terkesan Tutup Mata
Kedalaman lubang kurang lebih 120cm dengan diameter kurang kurang lebih 100cm

Seharusnya badan jalan yang rusak menjadi perhatian Pemerintah, khususnya Pemko Medan serta Kecamatan dan kelurahan terkait. Pasalnya jalan yang merupakan akses umum menuju kampus UMSU ini dalam kondisi yang sangat memprihatinkan disebabkan badan jalan yang amblas sedalam 120 cm dengan diameter 100 cm.


Pantauan awak media di lapangan, apabila ada 2 kendaraan roda empat yang berpapasan maka akan menyebabkan kemacetan. Mengingat Lobang tersebut berada tepat di tikungan perimpangan ruas jalan arteri. Bahkan pengendara motor yang kebetulan lewat pun turun untuk melihat kondisi jalan tersebut.

Pengguna jalan cek kedalaman lubang

Kepada awak media, seorang warga mengatakan bahwa sebelumnya ada kendaraan R4 yang melintas yang kemudian diikuti badan jalan yang amblas dan jalan yang amblas tersebut segera di perbaiki. Namun tidak lama amblas kembali sedikit demi sedikit hingga akhirnya lubang tersebut semakin dalam dan semakin lebar.

“sudah lama ini amblas, mobil korbannya. Kemudian diperbaiki lagi jalan itu. Namun belakangan ini sedikit demi sedikit sudah terlihat kalau permukaan jalan ini semakin turun dan kemudian amblas kembali dan belum ada di kerjakan lagi”, ungkapnya ke pada awak media yg saat itu sedang melakukan pengambilan dokumentasi.

Saat dikonfirmasi awak media melalui seluler, Lurah Glugur Darat I, Irsan Idris Nasution, Ap mengatakan bahwa pihaknya sudah berkordinasi kepada P3SU untuk mengecek lokasi tersebut.

“pihak kita sudah berkoordinasi ke pihak-pihak terkait yaitu p3su perihal badan jalan yang amblas di Jl. Mahameru tersebut”,ujarnya melalui seluler.

Amatan awak media dilapangan,Jl. Mahameru sendiri merupakan akses yang selalu di lalui oleh Lurah Glugur Darat I. Mengingat beliaujuga merupakan warga Kelurahan Glugur Darat I,tepatnya di Jl.Umar.

Diduga Lurah Glugur Darat I Irsan Idris Nasution, AP telah melakukan pembiaran terhadap kondisi jalan yang rusak yang dapat mengancam pengendara pada malam hari dan dapat menimbulkan korban jiwa apalagi di saat hujan turun mengingat posisi lubang berada di tikungan. Lubang tersebut sudah lebih dari sebulan dengan keadaan dibiarkan.

Berita dengan Judul: Jalan Amblas Hampir 2 Bulan, Lurah Glugur Darat I Terkesan Tutup Mata pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Rusydi Arif