Berita  

Jaga Kebugaran, Anggota Makodim 1205/Sintang Gelar Lari Jalanan

jaga-kebugaran,-anggota-makodim-1205/sintang-gelar-lari-jalanan

Liputan4.com,Sintang
Personel Kodim 1205/Sintang sebagai Prajurit TNI AD dituntut untuk tetap bugar secara fisik, agar tetap bisa melaksanakan tugas dan kewajibannya sebagai Satuan Kewilayahan. Menyikapi hal tersebut dalam rangka menjaga kebugaran fisik dan agar tidak mudah terserang Covid-19, Kasdim 1205/Sintang, Mayor Inf Amri Marpaung beserta anggota Makodim Sintang melaksanakan olah raga lari jalanan, Selasa (18/01/22).

Kegiatan olah raga lari jalanan tersebut diawali dengan apel pagi bertempat di lapangan Apel Kodim 1205/Sintang bertempat di jalan Pembangunan, Sintang. Sebelum melaksanakan lari jalanan, terlebih dahulu melaksanakan senam peregangan dan senam pemanasan yang dipimpin oleh Batiops Kodim Sintang, Serma Teguh.


Dalam kesempatan tersebut, Kasdim 1205/Sintang, Mayor Inf Amri Marpaung menyampaikan, bahwa kegiatan pembinaan fisik ini merupakan kegiatan positif dan agar kesehatan juga stamina tetap terjaga, karena inilah modal utama bagi prajurit dalam melaksanakan tugas di lapangan.

“Pembinaan fisik ini selain untuk menjaga kesehatan dan juga meningkatkan daya tahan tubuh (imun) yang berguna menangkal berbagai macam penyakit, tentunya ini juga sangatlah bermanfaat terlebih di masa pandemi covid-19 ini. Kegiatan ini juga sebagai sarana untuk menciptakan kebersamaan dan kekekompakan seluruh prajurit Kodim Sintang,” pungkas Kasdim.
#SintangRumahBersama
#pendim1205
(Abbas)

Berita dengan Judul: Jaga Kebugaran, Anggota Makodim 1205/Sintang Gelar Lari Jalanan pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Basori