Berita  

Innalilahi Musisi Dangdut Legendaris Asal Sumenep Meninggal Dunia  

innalilahi-musisi-dangdut-legendaris-asal-sumenep-meninggal-dunia- 

SUMENEP, liputan 4 – Musisi Legendaris Dangdut tanah air. Imam S. Arifin menghembuskan nafas terakhir di Kota Kelahiran Kalianget, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa timur pada Jumat, 17 Desember 2021, sekitar pukul 13.30 WIB.

 


Berita duka meninggalnya musisi dangdut itu viral di media sosial (Medsos).

 

Meninggalnya Imam S. Arifin akibat penyakit komplikasi yang dideritanya beberapa tahun silam. Meski sempat di rawat di Rumah Sakit Islam (RSI) Garam, Kalianget, akhir-akhir ini, belum sembuh normal.

 

“Innalilahi wainnailaihi rojiun, telah meninggal dunia Imam S. Arifin hari ini,” tulis salah satu anggota grup WhatsApp Komunitas Sumekar Bersatu, inisial S, Jumat, 17/12/2021.

 

Imam S. Arifin sempat pulang ke rumah usai dirawat di Rumah Sakit, dan kabar mengejutkan hari ini, meninggal dunia di kediamannya, Desa Kalianget Timur, Kecamatan Kalianget.

 

“Sempat di bawa ke rumah sakit, Soalnya tadi malem masih ngumpul ngopi bareng,” kata salah seorang warga berinisial S.

 

Sempat beberapa bulan lalu, Imam S. Arifin sempat menjadi juri di Kedai Zapta nada, Desa Bangkal, Kecamatan Kota, dalam ajang pencarian bakat penyanyi dangdut muda.

 

Imam S. Arifin, lahir pada 19 November 1960. Dia penyanyi sekaligus pencipta lagu dangdut Indonesia. Terlahir dengan nama Imam Sunaryo Arifin mulai dikenal dengan single ciptaannya yang berjudul (Menari Diatas Luka) dan (Jandaku).

Berita dengan Judul: Innalilahi Musisi Dangdut Legendaris Asal Sumenep Meninggal Dunia   pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Mohammad Asni