Berita  

HUT ke-93, Suara Kalimantan Hadir Menyatukan Semua!

hut-ke-93,-suara-kalimantan-hadir-menyatukan-semua!

Liputan4.com, Banjarmasin – 93 tahun Suara Kalimantan berkiprah menjadi media online di Kalimantan Selatan, Senin (23/1/2023). Momen ini sekaligus menjadi ajang silaturahmi antara redaksi bersama pimpinan daerah, tokoh masyarakat, organisasi pers, serta para jurnalis.

Hadir pada kesempatan tersebut di antaranya Anang Rosadi Ketua Gerak Jalan Lurus (GJL), Salam SH., M.H., Ketua Dayak Kulawarga Bersatu (DKB), Pambakal Kabupaten Banjar, Mommy Hj Hasni, Sekarwati Ketua Wanita Cantik Mandiri (WCM), Zaenal Abidin Penasehat DPW IWO Indonesia Kalsel, Gajali Rahman Ketua LSM Gema Pradaka Kalsel, Emilia Agus penyanyi Senior serta Suami dan Haji Lisa dan lainnya.


Anang Rosadi yang secara khusus hadir Ultah ke-93 Suara Kalimantan sekaligus Milad Aspihani Ideris ke-48 mengatakan, kehadiran media Suara Kalimantan telah memberikan warna bagi hubungan harmonis antara LSM dan media.

“Kami mengakui Suara Kalimantan sebagai salah satu media terbesar dan terpercaya di Provinsi Kalimantan Selatan. Saya selalu mendukung, dan mudah-mudahan bisa bersinergi dan untuk kemajuan Kalsel,” katanya.

Ucapan sama disampaikan Ketua DPW Ikatan Wartawan Online (IWO) Indonesia Kalimantan Selatan (Kalsel), Mona Herliani kepada redaksi. Mona Herliani berharap agar terus terjalin hubungan sinergitas antar media.

“Saya mengucapkan selamat ulang tahun kepada Suara Kalimantan sekaligus Selamat Milad ke 48 kepada Aspihani Ideris ke-48 Tahun dan semoga sukses terus menginspirasi,” kata Bunda Mona akrab disapa.

Hal sama disampaikan Sekretaris IWO Indonesia Kalsel Muhammad Nanda ST yang juga secara khusus menyampaikan ucapan HUT ke-93 Media Suara Kalimantan dan Selamat Ulang Tahun Buat Om Aspihani yang ke-48.

“Selamat semoga menjadi media online yang mencerdaskan pembaca, suskes selalu dan membawa manfaat berita positif untuk kemajuan pembangunan khususnya di Kalimantan Selatan dan terus bisa bersinergi dalam hubungan yang lebih baik,” kata Nanda sapaan akrabnya.

Sementara itu, Ketua DPD IWO Indonesia Tanah Bumbu Syamsul Bahri mengatakan, semoga Suara Kalimantan terus kontinyu menyuarakan suara masyarakat Kalsel.

“Selamat ulang tahun kepada Media Suara Kalimantan dan Bung Aspihani sukses selalu,” katanya.

Pun ucapan selamat disampaikan Ketua DPD IWO Indonesia Hulu Sungai Tengah (HST) Hendi Gunawan, yang berharap Suara Kalimantan semakin maju, menginspirasi dan mencerdaskan Banua.

Sementara Wakil Ketua DPW IWO Indonesia Kalsel Tornado SH mengatakan, dengan 93 tahun Suara Kalimantan mengangkat Berita Menyatukan Kita.

“Saya berharap hubungan yang sudah dibangun oleh Suara Kalimantan dengan berbagai pihak bisa terus terjaga satu sama lain,” ucap Nando akrab disapa.

Nando juga menambahkan kalau di Ultah yang ke-93 ini Suara Kalimantan menambah bidang penyampaian informasi yakni Podcast untuk bisa menjamah lebih luas lagi dalam penyebaran informasi kepada masyarakat. (Nd)

 

 

Judul: HUT ke-93, Suara Kalimantan Hadir Menyatukan Semua!
Terbit juga di: LIPUTAN4.COM.
Reporter: Tornado