Berita  

Hari Libur Tetap Bertugas, Begini Suka Duka Yang Dirasakan Tim Vaksinator Dokkes Polres OKU

hari-libur-tetap-bertugas,-begini-suka-duka-yang-dirasakan-tim-vaksinator-dokkes-polres-oku

Liputan4.com.sumatera selatan – Baturaja, Dalam upaya pencapaian percepatan Herd Immunity atau kekebalan kelompok agar tecepat terwujud di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Sumatera selatan, Tim Vaksinator dari Kedokteran dan Kesehatan (Dokkes) Polres OKU terus berjuang dengan penuh ketulusan dan Keikhlasan dalam melakukan tugas demi mensukseskan program Pemerintah Daerah dan Pusat agar cepat tercapai target vaksinasi untuk akhir tahun 2021 sebesar 70 persen.

Hari Libur Tetap Bertugas, Begini Suka Duka Yang Dirasakan Tim Vaksinator Dokkes Polres OKU


Untuk cepat mencapai target pencapaian 70 persen, butuh kerja keras dan kerja sama dari semua pihak dan rela mengorbankan tenaga, pikiran serta waktu yang menyita. Meski hari libur tetap bekerja demi memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat, seperti yang dilakukan Tim Vaksinator Dokkes Polres OKU pada giat ” Vaksinasi Operasi Zebra Musi 2021 ” bekerja sama dengan Satlantas Polres OKU yang dilaksanakan hari ini Minggu (28/11/2021) di Satlantas Polres OKU sekira Pukul 09.00.Wib sampai dengan selesai.

Hari Libur Tetap Bertugas, Begini Suka Duka Yang Dirasakan Tim Vaksinator Dokkes Polres OKU

Penata TK I dr Masnura Kasi Dokkes Polres OKU pada saat selesai melaksanakan giat Vaksinasi Operasi Zebra Musi 2021 dalam kesempatannya menyampaikan, kepada semua rekan – rekan Vaksinator dari Dokkes Polres OKU untuk selalu tetap semangat membantu Pemerintah Kabupaten OKU agar cepat tercapai dan mensukseskan pencapaian target 70 persen diakhir tahun 2021, sehingga cepat terwujud Herd Immunity atau kekebalan kelompok di Kabupaten OKU.

Hari Libur Tetap Bertugas, Begini Suka Duka Yang Dirasakan Tim Vaksinator Dokkes Polres OKU

dr Masnura Kasi Dokkes Polres OKU kembali mengatakan, suka dukanya selama melaksanakan sebagai petugas Vaksinator adalah kalau sukanya kita bisa jalan jalan dan mengetahui daerah desa desa dan daerah pelosok – pelosok di Kabupaten OKU yang selama ini belum pernah kita datangi. Karena dengan adanya giat Vaksinasi ini,  kita hampir setiap hari berjalank ke desa – desa yang mungkin target vaksinasi yang masih berkurang.

 

” Untuk dukanya selama melaksanakan tugas sebagai Vaksinator, kita setiap hari harus maksimal melaksanakan kegiatan dan efeknya waktu untuk keluarga semakin berkurang, namun hal ini tidak kita jadi beban. Semoga apa yang selama ini telah dilakukan oleh rekan – rekan Vaksinator dan Tim Dokkes Polres OKU lainnya akan menjadi ladang ibadah kita semua, Aamiin ya rabbal Alamiin,”pungkas dr Masnura.

 

Berita dengan Judul: Hari Libur Tetap Bertugas, Begini Suka Duka Yang Dirasakan Tim Vaksinator Dokkes Polres OKU pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Agus Maulana