Berita  

Hari Kemerdekaan RI Ke 76, Polres Kep Seribu Beri Penghargaan kepada 25 Tokoh Masyarakat

hari-kemerdekaan-ri-ke-76,-polres-kep-seribu-beri-penghargaan-kepada-25-tokoh-masyarakat

LIPUTAN4.COM,JAKARTA – Di Hari Kemerdekaan RI Ke 76 para Ketua Rukun Warga (RW) di Kepulauan Seribu mendapat penghargaan dari Kapolres Kepulauan Seribu karena kinerja dan sumbangsihnya dalam membantu mensukseskan Program Vaksinasi Merdeka Covid-19.

Kapolres Kepulauan Seribu AKBP Eko Wahyu Fredian, SIK melalui Kepala Bagian Sumber Daya Manusia.(Kabag Sumda) Polres Kepulauan Seribu Kompol Nur Jannah Hayati mengatakan, bahwa pihaknya memberikan penghargaan berupa piagam kepada para Ketua RW di Kepulauan Seribu yang berperan dalam mensukseskan Program Vaksinasi Merdeka Covid-19 yang diadakan oleh pihaknya.


”Iya, Bapak Kapolres Kepulauan Seribu telah memberikan apresiasi dan penghargaan kepada para Ketua Rukun Warga (RW) dan salah satu Ketua FKDM yang ada di Kepulauan Seribu atas kerja keras dalam membantu mensukseskan kegiatan Vaksinasi Merdeka Covid-19 yang kita adakan sejak tanggal 1 sampai dengan 17 Agustus 2021,” kata Nur Jannah. Rabu (18/8).

Jannah menambahkan, penghargaan diberikan kepada 24 Ketua RW (Rukun Warga) dan 1 Ketua FKDM (Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat) yang telah membantu secara maskimal warganya ikut menjalani vaksinasi di Gerai Vaksinasi Merdeka Covid-19 Polres Kepulauan Seribu.

”Total Piagam penghargaan yang diberikan bapak Kapolres Kepulauan Seribu ada 25, dimana 24 piagam diberikan kepada para Ketua RW dan 1 kepada Ketua FKDM. Pemberian piagam disampaikan melalui para Kapolsek Jajaran sebagai perwakilan dari Bapak Kapolres Kepulauan Seribu,” tambahnya.

Sementara Kapolsek Kepulauan Seribu Utara Polres Kepulauan Seribu AKP Asep Romli mengatakan, bahwa pihaknya telah menyerahkan Piagam Penghargaan dari Kapolres Kepulauan Seribu kepada 13 Ketua RW yang berada di Pulau Kelapa, Pulau Harapan, Pulau Panggang dan Pulau Pramuka.

”Kita serahkan langsung kepada 5 Ketua RW di Pulau Kelapa, 3 Ketua RW di Pulau Harapan, 3 Ketua RW di Pulau Panggang dan 2 Ketua RW di Pulau Pramuka,” terang Asep Romli.

Di lain tempat Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan Polres Kepulauan Seribu AKP Wisnu Wardono mengatakan, pihaknya memberikan piagam penghargaan dari Kapolres Kepulauan Seribu kepada 11 Ketua RW dan 1 Ketua FKDM.

”Piagam penghargaan kita berikan langsung kepada 4 Ketua RW di Pulau Tidung, 3 Ketua RW di Pulau Lancang, 1 Ketua RW di Pulau Pari, 3 Ketua RW di Pulau Untung Jawa dan 1 piagam kepada Ketua FKDM Kelurahan Pulau Tidung,” ujar Wisnu saat di konfirmasi.

Khaerudin Ketua RW 01 Pulau Tidung salah satu penerima piagam mengaku senang telah mendapatkan piagam penghargaan yang diberikan kepada dirinya.

”Ini merupakan suatu kebanggaan bagi kami para Ketua RW telah mendapatkan piagam penghargaan dari Bapak Kapolres Kepulauan Seribu, dan penghargaan ini sebagai penyemangat kami dalam turut serta membantu program program pemerintah kedepannya,” ucapnya.

Berita dengan Judul: Hari Kemerdekaan RI Ke 76, Polres Kep Seribu Beri Penghargaan kepada 25 Tokoh Masyarakat pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : taufik