Berita  

Hadiri Pelantikan Pimpinan PD Golkar Cikancung, Syahrul Gunawan : Saya Merasa Nyaman Dirumah Baru Ini

hadiri-pelantikan-pimpinan-pd-golkar-cikancung,-syahrul-gunawan-:-saya-merasa-nyaman-dirumah-baru-ini

LIPUTAN4.COM, BANDUNG – Ada yang menarik dalam acara pelantikan pengurus partai Golkar tingkat Desa (PD) se-wilayah Kecamatan Cikancung. Acara pelantikan PD Golkar yang di gelar di kolam renang lembah Cijapati, Desa Sri rahayu, Kecamatan Cikancung, Kabupaten Bandung, Jawa Barat ini di hebohkan dengan kedatangan Syahrul Gunawan. Sabtu ( 26/03/2022).

Seperti sudah di ketahui bersama, Syahrul Gunawan yang saat ini menjabat wakil bupati Bandung, pada beberapa waktu yang lalu melakukan manuver politik dengan berpindah haluan dari partai Nasdem ke partai Golkar.


Kedatangan Syahrul Gunawan mendapatkan apresiasi dan sambutan luar biasa dari para kader Golkar. Bahkan para kader Golkar berbondong-bondong menyambut dan meminta selfi bersama sang wakil Bupati Bandung tersebut.

Hadiri Pelantikan Pimpinan PD Golkar Cikancung, Syahrul Gunawan : Saya Merasa Nyaman Dirumah Baru Ini
Ket : Para Kader Golkar Wilayah Kecamatan Cikancung, Pada Saat Menghadiri Pelantikan Pimpinan Pd Golkar. Sabtu (26/03/2022).

Wakil Ketua DPD Golkar Bidang OKK, Cecep Suhendar, menyatakan bahwa Syahrul Gunawan merupakan asset Partai Golkar yang membawa dampak signifikan.

” Alhamdulillah, dalam pelantikan PD Golkar se-wilayah Kecamatan Cikancung, kita kedatangan Syahrul Gunawan. Meski dia baru masuk, tetapi Syahrul Gunawan merupakan asset Partai Golkar yang membawa dampak sangat signifikan, ” ujar Cecep Suhendar.

Cecep Suhendar menjelaskan, dampak signifikan nya terutama berpengaruh pada animo masyarakat untuk masuk dan ikut bergabung kepada Partai Golkar.

” Pada saat ini di tingkat Kecamatan sudah dan sedang melaksanakan musyawarah desa untuk mencari, memilih, dan menetapkan para pimpinan pengurus Golkar di tingkat desa. Hal ini dilakukan sebagai konsolidasi organisasi dimulai dengan pemantapan struktur pengurus partai Golkar, ” lanjut Cecep Suhendar.

Masih kata Cecep Suhendar, karena Golkar di Kabupaten Bandung tidak pernah merasa kalah, target ke depan pun Golkar harus memenangkan Pileg 2024.

Dalam kesempatan yang sama, Syahrul Gunawan, menyampaikan bahwa kedatangan nya ke acara pelantikan PD Golkar se-Kecamatan Cikancung merupakan kunjungan pertamanya dan sesuatu yang penting.

” Ini kunjungan pertama saya dengan konstituen Golkar di Cikancung. Buat saya penting, jadinya saya sempatkan datang untuk silaturahim di ” rumah baru ” saya ini, ” kata Syahrul Gunawan.

Syahrul Gunawan melanjutkan, mudah-mudahan kita semua bisa lebih mewarnai pemerintahan yang ada sekarang, karena pada dasarnya pemerintahan yang ada sekarang ini dan dukungan terhadap kepemimpinan Bupati Dadang Supriatna ini akan lebih kuat. Karena yang tadinya mungkin oposisi akan menjadi koalisi.

” Saya belum bisa berbicara banyak, karena kontribusi saya terhadap partai Golkar belum teruji. Jadi saya ingin dukungan, kebersamaan, dan silaturahim dengan semua, ” tegasnya.

Sebagai pendatang, saya tahu diri untuk bisa terlebih dahulu mengenal semuanya. Saya kira dengan di wadah Golkar ini, secara partai ini akan lebih mendukung saya. Terutama yang penting saya merasa nyaman di rumah baru ini, dan berharap Golkar kedepannya semakin lebih solid, ” pungkasnya.

Dalam acara pelantikan tersebut, tampak hadir Ketua DPD Golkar Kabupaten Bandung H Sugianto, beberapa anggota dewan dari partai Golkar ( Cecep Suhendar dan Dilar, Ketua PK Cikancung H. Entis Sutisna, serta dihadiri kurang lebih 1000an kader dari partai berlambang pohon beringin tersebut.

Pelantikan pimpinan PD Golkar se-wilayah Kecamatan Cikancung ini di hadiri semua pimpinan PD Golkar dari 9 Desa yang ada. Acara tersebut berjalan lancar dan sukses berkat tangan dingin Ketua PK Cikancung dan juga panitia serta semua pihak yang terlibat dalam rangkaian pelantikan pimpinan PD Golkar.

Penulis : Kuswandi

Berita dengan Judul: Hadiri Pelantikan Pimpinan PD Golkar Cikancung, Syahrul Gunawan : Saya Merasa Nyaman Dirumah Baru Ini pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Kuswandi Alias akuy