Liputan4.com, Bengkalis-RIAU – Bupati Bengkalis Kasmarni saat menghadiri acara penyerahan simbolis kepada penerima santunan jaminan kematian BPJS ketenagakerjaan Duri, menyampaikan bahwa jaminan dan kesehatan total bagi masyarakat adalah salah satu program unggulan Pemerintahan Kabupaten Bengkalis rangka mewujudkan visi dan misi Bengkalis yang bermarwah, maju dan sejahtera, Kamis (01/4/21).
Di kegiatan yang dipusatkan di Aula Hotel Surya Duri itu, lebih Lanjut Kasmarni juga memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada BPJS Ketenagakerjaan yang selalu tanggap untuk memberikan santunan asuransi kepada ahli waris penerima santunan jaminan sosial ketenagakerjaan.
“Ini merupakan bentuk pelayanan prima yang diberikan oleh BPJS Ketenagakerjaan kepada masyarakat. Karena melalui kegiatan seperti ini, Pemerintah Kabupaten Bengkalis dapat membangun sinergi bersama BPJS Ketenagakerjaan dalam membantu masyarakat,” ucap Kasmarni.
Di kesempatan itu Kasmarni juga berpesan agar seluruh tenaga kerja yang ada di Kabupaten Bengkalis, baik di perusahaan swasta, BUMN, BUMD, Lembaga Keuangan, termasuk tenaga kerja kontrak maupun tenaga kerja harian lepas untuk senantiasa dapat terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.
“Dengan terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan ada jaminan ketika bilamana para tenaga kerja itu mengalami kecelakaan atau bahkan kematian ketika mereka melaksanakan tugas sebagai tenaga kerja”, terang Kasmarni kemudian.
-pro/efn-
Berita dengan Judul: Hadiri Acara BPJS Ketenagakerjaan, Kasmarni : Jaminan dan Kesehatan Total Bagi Masyarakat pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Erwin Nababan