Berita  

H.M.Juaini Taofik, Membuka Latsar CPNS Gelombang VII Angkatan XIX dan XX TA.2021.

hmjuaini-taofik,-membuka-latsar-cpns-gelombang-vii-angkatan-xix-dan-xx-ta2021.

Liputan4.Com – Lombok Timur – Sekertaris Daerah(Sekda) Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat(NTB) Drs.H.M.Juaini Taofik,M.AP, membuka secara resmi Pelatihan Dasar (Latsar) CPNS Golongan II dan III, Gelombang VII Angkatan XIX dan XX Kabupaten Lombok Timur  Tahun Anggaran 2021, bertempat di Aula MTs Negeri 1 Selong. Senin (28/06/2021).

H.M.Juaini Taofik, Membuka Latsar CPNS Gelombang VII Angkatan XIX dan XX TA.2021.


Pelatihan dasar Gelobang VII Angkatan XIX dan XX itu akan berlangsung dari tanggal 28 Juni – 17 Juli 2021, dan dikuti oleh 77 orang peserta dengan rincian 28 orang Tenaga Kesehatan, 37 orang Guru dan 12 orang Tenaga Tehnis Lapangan.

Dalam kata sambutannya Sekda mengingatkan bahwa menjadi ASN bukan hanya sekedar sebagai propesi tetapi lebih kepada pengabdian dan memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. Karena tujuan akhir dari ASN itu adalah memberikan pengabdian kita kepada Negara.

“Jadi dalam ASN itu ada 3 diksi yakni Abdipraja artinya menjadi pelayan masyarakat. Darmasatya  Ikhlas dalam bekerja, dan Negara Bhakti,”katanya.

Menurut Sekda tantangan ASN pada setiap tahunnya berbeda, akan tetapi ada nilai-nilai tertentu yang tidak hilang, karena itu profesi sebagai ASN tetap harus disyukuri. Selain itu harus diingat pula bahwa tugas ASN adalah untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Diingatkannya pula kepada peserta untuk mengikuti Latsar dengan bersungguh-sungguh, sebab berdasarkan peraturan yang berlaku, setiap CPNS hanya dapat mengikuti Pelatihan Dasar satu kali saja.

“Saya berharap kepada semua peserta Latsar untuk bersungguh-sungguh dalam mengikuti Pelatihan ini, jangan ada anggapan ikut atau tidak ikut Latsar pasti Lulus, dan saya sebagai Sekda memastikan bahwa anggapan itu tidak benar atau Hoax,”tegasnya.

H.M.Juani Taofik juga mengharapakan agar selama pelaksanaan Latsar itu, semua peserta dan panitia untuk tetap menerapkan Protokol Kesehatan dengan baik, dan ia minta agar semua yang terlibat dalam pelatihan itu untuk tetap kompak, jangan hal-hal yang tidak perlu diexpos keluar apalagi melalui Media social dan lainnya.

Senada, Sekretaris BPSDMD Provinsi NTB  Prasetya Utama mengingatkan pula kepada peserta bahwa seorang ASN penting menguasai teknologi yang bisa memudahkan dalam membangun komunikasi dan kolaborasi. Selanjutnya, Kolaborasi membutuhkan koneksi yang dibangun di atas  sikap saling menghormati dan saling percaya. Seorang ASN berada di posisi sebagai perekat dan pemersatu.(Bul)

Berita dengan Judul: H.M.Juaini Taofik, Membuka Latsar CPNS Gelombang VII Angkatan XIX dan XX TA.2021. pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Makbul