Berita  

Gubri : Sosialisasikan Program Kredit Riau Melawan Rentenir ke Masyarakat

gubri-:-sosialisasikan-program-kredit-riau-melawan-rentenir-ke-masyarakat

Liputan4.com,Pekanbaru-RIAU – Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar menyampaikan bahwa program Kredit Riau Melawan Rentenir atau Kredit Pembiayaan Melawan Rentenir (KPMR) sejalan dengan program kerja Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) Provinsi Riau.

Untuk itu, ia menginginkan agar TPAKD se-Provinsi Riau untuk turut serta menyosialisasikan program tersebut kepada masyarakat Riau terutama pada pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Riau.


“Untuk mewujudkan peran aktif TPAKD, disamping kami mendorong bank yang ada di daerah agar proaktif dengan memanfaatkan laku pandainya turun ke desa-desa, diharapkan TPAKD Kabupaten/Kota Provinsi Riau juga memberikan penyuluhan kepada masyarakat di daerah terkait program ini,” katanya di Gedung Daerah Balai Serindit, Rabu (28/4/2021).

Gubri menjelaskan bahwa sesuai arahan Presiden Joko Widodo pada akhir tahun 2020 yang lalu, TPAKD diminta untuk melakukan cara-cara extraordinary, inovatif dan cepat dalam menjalankan segala kebijakan dari program pemerintah yang ada.

Seperti peningkatan literasi keuangan melalui cara yang inovatif, mendorong peran kelompok usaha, penguatan infrastruktur keuangan daerah yang agresif, dan peningkatan tingkat inklusi keuangan melalui produk lembaga keuangan yang dapat diakses masyarakat secara luas.

“Agar masyarakat kita bisa memanfaatkan ini (Kredit Riau Melawan Rentenir) dalam rangka mengatasi kredit yang diberikan oleh para rentenir, makanya perlu penyuluhan kepada masyarakat,” ujarnya.

Syamsuar berharap, dengan launching program ini, UMKM di daerah diharapkan mampu mengembangkan potensi usaha yang bebas dari rentenir serta mampu mendorong perkembangan dan pertumbuhan ekonomi sekaligus tentunya dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Riau.

“Saya harap TPAKD sosialisasikan kepada masyarakat tentang program ini,” tutupnya.
-(MCR/ip/efn)-

Berita dengan Judul: Gubri : Sosialisasikan Program Kredit Riau Melawan Rentenir ke Masyarakat pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Erwin Nababan