Berita  

Golkar – KSJ Simalungun Berkolaborasi, Berbagi Sembako untuk Masyarakat Kurang Mampu

golkar-–-ksj-simalungun-berkolaborasi,-berbagi-sembako-untuk-masyarakat-kurang-mampu

Liputan 4, SIMALUNGUN – Seperti biasa, Komunitas Sedekah Jumat (KSJ) melaksanakan amal sosial. Kali ini, Jumat (25/3/2022), KSJ Simalungun berkolaborasi dengan DPD II Partai Golkar Simalungun memberikan bantuan kepada masyarakat kurang mampu.

Adalah H Budi Heriyanto Dalimunthe SE MSi. Ketua KSJ Simalungun ini telah 15 bulan secara rutin, setiap pekannya, menyalurkan bantuan berupa sembako untuk fakir miskin dan kaum dhuafa. Ini dilakukan Haji Budi –begitu panggilan akrabnya– sebagai bentuk kepedulian dan empatinya atas kesulitan yang tengah dialami masyarakat, terutama di kala pandemi melanda saat ini.


“Hari ini (Jumat, 25/3/2022), KSJ berkolaborasi dengan pengurus Partai Golkar Simalungun, membagikan paket sembako kepada fakir miskin di sejumlah daerah di Simalungun,\\\” ucap H Budi, yang saat ini juga menjabat sebagai Wakil Ketua Partai Golkar Sumut Bidang Pemenangan Pemilu Siantar-Simalungun.

H Budi mengaku senang dapat berbagi dengan sesama, apalagi kepada orang-orang yang memang sangat membutuhkan.”Ya”, semoga dengan bantuan yang kita berikan ini, dapat membantu meringankan sedikit beban dari masyarakat yang membutuhkan uluran tangan, sebut pria yang juga menjabat Wakil Ketua Pujakusuma Simalungun yang diketuai H. Girun.

Katanya, sedekah jumat tersebut merupakan kegiatan rutin yang telah diagendakan setiap pekannya. Dan kedepannya, sebagai kader dari Partai Golkar, ia menyatakan, akan turut menggendeng pengurus dari partai berlambang pohon beringin tersebut, khususnya yang menetap di Kabupaten Simalungun.

“Kami, sebagai kader partai (Golkar), akan terus berbuat untuk kepentingan masyarakat. Tak hanya bersedekah sembako saja, tetapi juga akan melaksanakan berbagai kegiatan bakti sosial yang lainnya, sesuai dengan arahan dari Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dan Ketua DPD I Golkar Sumatera Utara H Musa Rajekshah,” imbuhnya, sembari menyatakan akan tetap berjuang untuk mewujudkan target meraih 2 juta kader di Sumatera Utara. (Michael)

Berita dengan Judul: Golkar – KSJ Simalungun Berkolaborasi, Berbagi Sembako untuk Masyarakat Kurang Mampu pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Michael Pasaribu