Giat Pos Padat Pagi , SatLantas ” Tindak” Pelanggar Lalin

Labuhanbatu,Infakta.com – Rabu 10 Juli 2024, personel Sat Lantas Polres Labuhanbatu gelar kegiatan Pos Padat Pagi diKota Rantauprapat, untuk mengantisipasi kemacetan dan kecelakaan lalu lintas di berbagai lokasi strategis

Dlokasi yang rawan kemacetan dan pelanggaran lalu lintas, 40 personel dikerahkan dalam pelaksanaan Pos Padat Pagi, Kapolres Labuhanbatu AKBP Dr. Bernhard L. Malau, S.I.K. melalui Kasi Humas AKP Syafruddin, “Kegiatan Pos Padat Pagi Polres Labuhanbatu untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas dan mengurangi resiko kecelakaan. 


Kegiatan ini meliputi pengaturan lalu lintas di persimpangan padat kendaraan,  agar tidak terjadi kemacetan hingga tercipta kelancaran arus lalu lintas, Selain itu, petugas juga melakukan tindakan terhadap pengguna jalan yang melakukan pelanggaran lalu lintas

Lanjut dia, kegiatan ini akan terus dilakukan secara rutin untuk menjaga keamanan dan ketertiban di jalanraya , Pengaturan dan penjagaan lalu lintas pada Pos Padat Pagi, difokuskan pada lokasi persimpangan padat, ujar Kasi humas

Selain itu sambung dia, diharapkan kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat, akan pentingnya tertib berlalu lintas, serta  terciptanya lingkungan aman dan nyaman, bagi seluruh pengguna jalan di Kota Rantauprapat. Tutup AKP Syafruddin