Berita  

Gelorakan Semangat Revolusi Hijau, Dishut Prov.Kalsel Melakukan Kegiatan Penanaman 800 Bibit Sengon.

gelorakan-semangat-revolusi-hijau,-dishut-provkalsel-melakukan-kegiatan-penanaman-800-bibit-sengon.

 

Liputan 4.com – Banjarbaru.
Tim gabungan dari Dishut Prov. Kalsel, Balai Perbenihan tanaman Hutan, dan Polisi Kehutanan melakukan kegiatan penanaman pohon sengon. Penanaman kali ini masih ditempat yang sama, berlokasi di sekitaran belakang Lapas Banjarbaru yang termasuk dalam kawasan perkantoran Pemrov Kalsel. Protokol Kesehatan tetap dilaksanakan dalam kegiatan tersebut.


Penanaman pohon sent on tersebut dipimpin langsung oleh Plt Kadishut Prov Kalsel Fathimatuzzahra, Kamis pagi(11/11) tadi. Setelah berkumpul dilokasi, dan dilakukan untuk pembagian tugas kepada semua personel gabungan tersebut. Dengan alat yang sudah dibawa personil dari rumah masing masing seperti cangkul, parang, dan gunting tanaman semua personel meluncur kelokasi penanaman/perawatan tanaman.

“Dinas Kehutanan tugas utamanya menanam dan menanam, jadi kita semua menggelorakan semangat Revolusi Hijau dalam kegiatan penanaman ini, Mari kita bersinergi untuk pengelolaan hutan agar lestari,” kata Fathimatuzzahra.

para personil sangat bersemangat dalam kegiatan kali ini, Dengan menggunakan sepatu boots semua personil berpencar sesuai arahan yang sudah diberikan, tanah bercampur lumpur karena habis terguyur hujan tidak menyulitkan dan memadamkan semangat Revolusi Hijau para personil untuk menanam.

Setelah ditanam semua bibit akan dipelihara dengan cara diberi pupuk agar tumbuh tanaman bisa baik dan maksimal

Sampai selesai, sekitar 800 bibit sengon kembali ditanam didaerah kawasan tersebut.(Dishut/L4).

Berita dengan Judul: Gelorakan Semangat Revolusi Hijau, Dishut Prov.Kalsel Melakukan Kegiatan Penanaman 800 Bibit Sengon. pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Irwan Saputra