Berita  

Gelar Vaksinasi Gratis, Polsek Cikancung Polresta Bandung Siapkan 300 Dosis Vaksin Sinovac

gelar-vaksinasi-gratis,-polsek-cikancung-polresta-bandung-siapkan-300-dosis-vaksin-sinovac

LIPUTAN4.COM, BANDUNG – Polsek Cikancung, Polresta Bandung, Polda Jabar melaksanakan vaksinasi gratis tahap 1 kepada masyarakat Desa Srirahayu, Kecamatan Cikancung, Kabupaten Bandung, Senin (06/09/2021).

Vaksinasi yang di gelar di halaman Mapolres Cikancung ini, diikuti masyarakat Desa Srirahayu. Warga begitu antusias untuk melakukan vaksin tahap 1 ini, hal ini terlihat dari jumlah warga yang mendatangi Kapolsek Cikancung dan melakukan antrian.


Kapolsek Cikancung AKP Iwan Cahyadi, S. IKom, MM, mengatakan bahwa vaksinasi covid-19 tahap 1 ini merupakan salah satu program presisi Polresta Bandung dalam rangka percepatan vaksinasi covid-19 sesuai intruksi Kapolri.

Gelar Vaksinasi Gratis, Polsek Cikancung Polresta Bandung Siapkan 300 Dosis Vaksin Sinovac
Ket : Suasana vaksinasi yang di gelar di Mapolres Cikancung, Polresta Bandung. (06/09). 

” Gerai vaksin TNI-Polri didirikan dalam rangka mendukung percepatan vaksinasi covid-19 untuk mencegah terjadinya penularan virus di masyarakat, ” ujar Iwan Cahyadi.

Vaksinasi covid-19 ini, guna mempercepat terbentuknya kekebalan komunal masyarakat atau herd immunity. Dimana herd immunity  sebagai salah satu upaya mengurangi penambahan kasus covid-19 dan meningkatkan imunitas, sehingga vaksinasi mutlak dilakukan, ” jelasnya.

Lanjut Iwan Cahyadi, sebanyak 300 dosis vaksin sinovac di siapkan untuk warga, dibantu petugas tenaga kesehatan dari Puskesmas setempat, dan juga anggota Polsek Cikancung.

” Untuk Vaksinasi gratis hari ini, kami sudah siapkan 300 dosis vaksin sinovac. Sedangkan bantuan dokter beserta tenaga kesehatan dari Puskesmas setempat, dibantu anggota Polsek Cikancung, ” tandasnya.

Penulis : kuswandi

Berita dengan Judul: Gelar Vaksinasi Gratis, Polsek Cikancung Polresta Bandung Siapkan 300 Dosis Vaksin Sinovac pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Kuswandi Alias akuy