Berita  

Gelar Sosialisasi Vaksinasi Covid-19 Bagi Ibu Hamil, Ketua TP PKK Lutim: Kita Harus Berperan Aktif

gelar-sosialisasi-vaksinasi-covid-19-bagi-ibu-hamil,-ketua-tp-pkk-lutim:-kita-harus-berperan-aktif

Luwu Timur- Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Luwu Timur (Lutim) menggelar sosialisasi sekaligus vaksinasi Covid-19 bagi ibu hamil, di Aula Rumah Jabatan Bupati, Senin (30/08/2021).

Kegiatan ini sebagai tindak lanjut Surat Edaran Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Nomor HK.02.01/I/2007/2021 tentang vaksinasi covid-19 bagi ibu hamil dan penyesuaian skrining dalam pelaksanan vaksinasi, mengingat masih tingginya kasus terkonfirmasi virus covid 19 di sejumlah wilayah di Indonesia, termasuk Kabupaten Luwu Timur.


Kegiatan yang didukung Kalbe Nutritionals tersebut, turut dihadiri Para Pengurus TP PKK Lutim, Ketua TP PKK Kecamatan, Kelurahan dan Desa, Para Kader PKK se-Kabupaten Lutim, Para Pengurus Dasawisama, Vaksinator Puskesmas Malili, serta Para Pengurus Organisasi Wanita Lainnya.

Ketua TP PKK Lutim, Hj. Sufriaty Budiman mengatakan, saat ini kita sedang menghadapi fase kedua varian baru dari virus covid-19 yang disebut varian delta, yang telah bermutasi dan lebih cepat tingkat penyebarannya, akibatnya Lutim yang tadinya sudah zona orange kembali menjadi zona merah.

“Salah satu kelompok yang rentan terhadap virus covid-19 ini adalah ibu hamil. Mengapa demikian, karena ibu hamil memiliki sistem imunitas tubuh yang rendah, sehingga lebih rentan untuk terserang penyakit atau infeksi,” terang Sufriaty.

Ia mengimbau kepada Vaksinator atau Tenaga Kesehatan yang akan melakukan Vaksinasi terhadap ibu hamil, agar proses skrining bagi sasaran ibu hamil dilakukan secara rinci dan teliti dibandingkan sasaran lainnya.

“Hal yang perlu diingat bahwa pemberian vaksin Covid-19 tidak melindungi ibu hamil sepenuhnya dari virus Corona. Tetapi, kata dia, ibu hamil tetap perlu menjalani protokol kesehatan selama pandemi ini masih berlangsung, agar risiko ibu hamil untuk terkena Covid-19 dapat ditekan seminimal mungkin,” imbaunya.

Ketua TP PKK Lutim ini juga menyampaikan bahwa, peningkatan peran perempuan dalam setiap aspek kehidupan termasuk kesehatan merupakan bagian penting. Untuk itu, Para pengurus PKK Kabupaten, Kecamatan, Desa, Kader dan Pengurus Dasawisma, sebagai ujung tombak di masyarakat saya harapkan berperan aktif mensosialisasikan pentingnya vaksinasi covid-19 bagi ibu hamil.

“Persoalan Pandemi Covid-19 ini tidak akan bisa ditangani Pemerintah daerah semata. Sehingga, kita semua harus terlibat memberikan dukungan dan bantuan utamanya mengedukasi masyarakat akan bahaya virus Covid-19 serta harus ikut berperan mendukung upaya Pemerintah daerah dalam memutus mata rantai penyebaran virus corona dengan tetap menaati protokol kesehatan,” tutupnya. (ikp/kominfo)

Berita dengan Judul: Gelar Sosialisasi Vaksinasi Covid-19 Bagi Ibu Hamil, Ketua TP PKK Lutim: Kita Harus Berperan Aktif pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Biro Luwu Timur