Berita  

Gelar 8 Titik Reses, Arifin Djakani Terima Aspirasi Soal Bantuan UMKM

gelar-8-titik-reses,-arifin-djakani-terima-aspirasi-soal-bantuan-umkm

LIPUTAN4.COM, GORONTALO – Pelaksanaan Reses Masa Persidangan ketiga oleh anggota DPRD Provinsi Gorontalo Arifin Djakani, di delapan titik yakni Kelurahan Hunggaluwa, Kayu Bulan, Kayu Merah, Bolihuangga, Desa Ombulo, Yosonegoro, Lupoyo, dan Desa Bulota yang merupakan Daerah Pemilihan (Dapil) tiga Gorontalo A menerima paling banyak aspirasi dari masyarakat soal bantuan UMKM.

Pantauan NEWSTIZEN di setiap titik pelaksanaan Reses yang di mulai sejak pekan kemarin hingga Kamis (2/8/2021), anggota DPRD Provinsi Gorontalo asal Partai Demokrat ini, menerima berbagai aspirasi dari masyarakat peserta Reses. Bahkan tak sedikit masyrakat yang mengaku belum pernah tersentuh dengan bantuan Pemerintah Provinsi maupun Kabupaten Gorontalo.


Berangkat dari hal itulah Arifin Djakani sebagai wakil rakyat akan memperjuangkan apa saja yang menjadi permintaan maupun keluhan masyarakat yang ada di Dapilnya tersebut.

Kepada awak media usai pelaksanaan Reses, Arifin Djakani mengakui, dari pelaksanaan Reseskali ini saya banyak menerima aspirasi dari masyarakat baik soal infrastruktur di Desa dan Kelurahan maupun permintaan bantuan sosial yang ditunggu tunggu oleh masyarakat.

\\\”Saya tentu sebagai wakil rakyat tidak akan tinggal diam jika ini merupakan aspirasi masyrakat. Apalagi ini adalah hasil pelaksanaan Reses saya di Dapil saya sendiri,\\\” ungkapnya.

Ia juga menjelaskan bahwa, sebagai wakil rakyat sudah sepantasnya menjadi tumpuan keluhan bagi masyarakat soal pelayanan publik maupun program sosial dari Pemerintah yang belum dinikmati oleh masyarakatnya.

\\\”Jangankan Rakyat yang ada di Dapil saya, beberapa rakyat yang notabennya berada di luar Dapil saya banyak sering mengeluh ke saya soal bantuan dan pendampingan masalah soialnya, dan alhamdulilah sejauh ini saya masih diberikan kemudahan dalam hal merealisasi permintaan dari masyarakat Gorontalo meski bukan yang berada di Dapil saya itu,\\\” paparnya.

Untuk khusus aspirasi hasil pelaksanaan Reses kali ini, lanjut Arifin bahwa, semua permintaan ataupun aspirasi yang sudah disampaikan baik melalui Pemerintah Desa dan Kelurahan setempat maupun yang langsung disuarakan oleh masyarakat, akan dibawa hingga ke meja pembahasan Rancangan KUA-PPAS bersama Pemerintah Provinsi.

\\\”Semua aspirasi, nanti akan kami jadikan sebagai Pokok – Pokok Fikiran (Pokir) DPRD pada pembahasan Rancangan KUA-PPAS nanti yang akan digelar jelang akhir tahun ini,\\\” tambahnya.

Tak hanya UMKM saja, tak sedikit masyarakat di delapan titik tersebut meminta Anggota DPRD Provinsi dari partai Demokrat itu, untuk memperjuangkan suara rakyat dalam hal bantuan lainnya yakni diantaranya soal program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS), saluran air, tanggul dan infrastruktur Desa atau Kelurahan lainya.

Seperti halnya yang diungkapkan Iskandar (41) salah satu masyarakat asal Kelurahan Hunggaluwa KEcamatan Limboto. Menurutnya bahwa pembangunan maupun rehab Tanggul dan Saluran air perlu mendapatkan perhatian khusus bagi Anggota DPRD Provinsi. Pasalnya akibat kerusakan tanggul dan saluran yang ada, berimbas pada masyarakat dalam hal sering terjadinya bencana banjir.

\\\”Akibat kerusakan tanggul dan saluran itu, kami sering mengalami banjir. itu saja hujan yang turun tidak sampai berjam – jam, apalagi kalau sudah dua sampai tiga jam, kami tidak bisa bayangkan apa yang akan terjadi,\\\” ungkap Iskandar salah seorang peserta Reses.

Hal tersebut pun langsung mendapat respon cepat dari Arifin Djakani pada kesempatan menjawab aspirasi masyarakat. Menurutnya bahwa aspirasi ini akan diperjuangkan lagi. Sebab tanggul dan saluran air itu sudah pernah dilakukan rehab atas perjuangannya selama menjadi anggota DPRD Provinsi Gorontalo.

\\\”Kalau sudah rusak, maka tentu tugas kami harus memperjuangkan lagi soal perbaikannya, karena Tanggul dan Saluran yang disebut sebut itu merupakan aspriasi saya dalam hal pembangunan beberapa tahun lalu,\\\” jawab Arifin Djakani.

Setelah menjawab sejumlah aspirasi dari masyarakat, Anggota Legislatif tiga periode ini juga memberikan himbauan – himbauan kepada masyarakat dalam menghadapi masa Pandemi Covid -19, terlebih soal Ekonomi keluaraga dan gaya hidup baru yang harus dirubah untuk penyesuaian akibat dampak pembatasan yang diberlakukan oleh Pemerintah.

\\\”Jadi dalam menghadapi atau memerangi pandemi ini, sudah seharusnya masyarakat mulai menerapkan kebiasaan baru dengan mengikuti anjuran Pemerintah dalam hal pembatasan yang diberlakukan. Kami faham bahwa memang kondisi masyarakat saat ini mengalami penurunan dalam hal ekonominya, namun sudah dari sekarang masyarakat juga harus bisa mengatur gaya hidupnya untuk menghadapi masa pandemi ini, dari hal sekecil apapun, karena setelah Pandemi akan hadir masa Endemi, dimana ekonomi Nasional akan melemah secara drastis,\\\” bebernya

Meski upaya Pemerintah dan Legislatif untuk mensejahterakan rakyat, lanjut Arifin bahwa, dimasa Pandemi ini tidak dibarengi dengan perubahan kebiasaaan baru dari masyrakat itu sendiri, maka tentu akan bersifat percuma saja, karena apa yang dilakukan Pemerintah dan DPRD tak lain untuk membantu kondisi masyarakat yang mulai masuk pada krisis ekonomi akibat Virus yang mamatikan ini.

\\\”Saya siap membantu dalam hal pengawalan hingga realisasi bantuan masyarakat. Akan tetapi saya berharap harus dibarengi dengan perubahan aktivitas atau kebiasaan baru soal ekonomi keluarga oleh masyarakat itu sendiri,\\\” harapnya. (byp)

Berita dengan Judul: Gelar 8 Titik Reses, Arifin Djakani Terima Aspirasi Soal Bantuan UMKM pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Yosh