Berita  

FRPB Salurkan Bantuan Untuk Warga Yang Rumahnya Terdampak Longsor di Pamekasan

frpb-salurkan-bantuan-untuk-warga-yang-rumahnya-terdampak-longsor-di-pamekasan

Liputan4.com, Pamekasan – Forum Relawan Penanggulangan Bencana FRPB Pamekasan Jawa Timur, mendatangi lokasi bencana alam tanah longsor yang menimpa warga Desa Banyupelle, Kecamatan Palengaan, Kamis (18/03/21).

Budi Cahyono, Ketua Forum Relawan Penanggulangan Bencana FRPB Pamekasan. Memimpin langsung bergerak ke lokasi bencana tanah longsor yang berada di Dusun Aeng Nyunok, Desa Banyupelle, Kecamatan Palengaan, Kabupaten Pamekasan,


Berbagai jenis logistik bantuan juga disiapkan untuk donasi swadaya bagi warga yang terdampak longsor tanah.

Budi Cahyono, Ketua Forum Relawan Penanggulangan Bencana FPRB  Pamekasan. Setelah mendapat informasi kalau di Desa Banyupelle, Kecamatan Palengaan ada longsor kami bersama Tim langsung bergerak.

” Kedatangan kami untuk membantu mengevakuasi dan memberikan bantuan kepada korban, yang terkena longsor,” kata Budi sapaan akrabnya.

Lebih lanjut Ketua FRPB, Budi Cahyono mengungkapkan, bahwa bantuan yang diberikan berwujud bahan makanan pokok berupa beras dan mie instan.

” Apa yang sudah kita berikan semoga bisa meringankan beban warga yang terdampak bencana alam longsor tanah. Semoga bisa bermamfaat,” Ucapnya.

Sementara itu, Ibu Rantani (korban) menyampaikan bantuan yang diberikan tersebut sangat bermanfaat karena membantu meringankan beban untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya

“Terima kasih atas bantuan yang diberikan pak Budi Cahyono semoga apa yang telah diberikan mendapatkan balasan yang setimpal,” harapnya

Berita dengan Judul: FRPB Salurkan Bantuan Untuk Warga Yang Rumahnya Terdampak Longsor di Pamekasan Terbit juga di: LIPUTAN4.COM. Reporter: P4n71