BANJARMASIN – LIPUTAN 4.COM. Ibarat pepatah pribahasa kalo buah jatuh tak akan jauh dari pohonnya. Pribahasa ini kiranya mampu menggambarkan keadaan politik di tubuh DPW Partai Persatuan Pembangunan Kalsel di Pemilihan Gubernur 2024 mendatang.
Sekedar untuk mengingat, Kalsel pernah dinakhodai Gubernur dari Partai PPP, yakni H.Rudy Ariffin selama dua periode, yakni pada 2005-2010 berpasangan dengan Rosehan Noor Bahri dan 2010-2015 berpasangan dengan Rudy Resnawan
Hal inipun mungkin saja kembali terulang di Pemilu 2024 mendatang.
DPW PPP Kalsel yang dinakhodai HM.Aditya Mufti Ariffin mungkin saja bisa mengulang kesuksesan sang ayah yang pernah memimpin Kalsel selama dua periode.
Bahkan, Plt Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono memberikan sinyal lampu hijau kepada Wali Kota Banjarbaru ini untuk dapat bertarung dalam ajang pemilihan Gubernur Kalsel 2024 mendatang.
“HM.Aditya Mufti Ariffin merupakan kader muda yang sudah teruji, Tentu kita akan dorong jika ingin bertarung di Pilgub Kalsel 2024 nanti,” ucapnya usai membuka Rapat Koordinasi Wilayah Partai Persatuan Pembangun Kalsel di Hotel Tree Park, Minggu (23/10/22) tadi.
Namun demikian, Mardiono mengatakan, sebelum itu, pihaknya akan melihat hasil dari pemilu legislatif terlebih dahulu karena hal tersebut tentu akan berdampak dalam hal pencalonan di Pilkada Kalsel 2024.
Mardiono berharap perolehan kursi dari PPP di pemilu mendatang dapat meningkat, baik itu ditingkat kabupaten, provinsi, hingga DPR RI.
“Untuk mewujudkan semua itu, kader PPP harus memberikan yang terbaik untuk sehingga sehingga dapat merebut hati masyarakat,” jelasnya.
Lantas bagaimana tanggapan HM.Aditya Mufti Ariffin terkait sinyal kuat dari DPP terhadap dirinya di Pilgub Kalsel nanti.
Mantan anggota DPR RI ini menegaskan, jika memang partai meminta dirinya untuk maju di pemilihan kepala daerah, tentu ia siap untuk menjalankan perintah tersebut,” tegasnya.
Namun demikian, Wali Kota Banjarbaru ini menegaskan, saat ini pihaknya masih fokus dalam menghadapi Pemilu Legislatif 2024 agar perolehan kursi yang didapat bisa lebih maksimal lagi,” Ucap Ovie sapaan akrabnya.
“Kami akan berusaha semaksimal mungkin agar Pemilu 2024 nanti PPP bisa kembali berjaya dengan mendapatkan perolehan kursi yang signifikan,” pungkasnya (Liputan 4.Com).
Berita dengan Judul: DPP PPP Berikan Lampu Hijau Untuk HM.Aditya Mufti Ariffin Untuk Maju Di Pilgub Kalsel 2024 pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Irwan Saputra