Liputan4.com, Palembang – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia kota Palembang mengadakan pembekalan dan sosialisasi dalam Akademi Pemimpin Indonesia (API) seluruh pengurus DPC se kota Palembang dengan tema “Bersama lahirkan pemimpin masa depan” bertempat di hotel Graha Al Furqon jalan R. Sukamto Palembang, sabtu (12/2/22).
Ketua DPD Partai Gelombang Rakyat Indonesia Kota Palembang Heriyanto dalam wawancara mengatakan, kegiatan ini adalah pembekalan untuk pengurus DPD dan DPC se kota Palembang sebagai pemanasan untuk verifikasi parpol 2022, jadi target kita kedepan adalah partai pertama kali mendaftar di KPU untuk verifikasi parpol”, katanya.
Partai Gelombang Rakyat Indonesia atau Partai Gelora Indonesia didirikan pada 28 Oktober 2019 dengan gagasan dan cita-cita menjadikan Indonesia kekuatan ke-5 dunia. Gagasan ini pertama kali disampaikan Anis Matta dalam pidato “Arah Baru Indonesia” dalam acara Musyawarah Kerja Keluarga Alumni KAMMI di Jakarta, 3 Februari 2018.Pidato ini menyambung gagasan “Gelombang Ketiga Indonesia” yang ditulis Anis pada 2014.
Kembali ditambahkan oleh ketua DPD Partai Gelora Indonesia Heriyanto mengatakan, mengenai kepengurusan tingkat kecamatan 90% sudah terbentuk yang belum hanya kecamatan bukit kecil dan IT III, keterwakilan pengurus perempuan sudah melebihi 30% sudah terpenuhi baik di tingkat kota Palembang maupun kecamatan”, pungkasnya.
Berita dengan Judul: DPD Partai Gelora Kota Palembang Adakan Pembekalan API pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Irwanto