Berita  

DPD Badak Banten Lebak Dorong Semua DPC Bisa Berbagi di Bulan Berkah

dpd-badak-banten-lebak-dorong-semua-dpc-bisa-berbagi-di-bulan-berkah

Liputan4.com LEBAK- Dewan Pengurus Cabang (DPC) Ormas Badak Banten membagikan sebanyak 300 ratus paket berbuka puasa selama bulan Ramadhan 2021. Pembagian paket berbuka puasa ini merupakan instruksi Ketua DPD Lebak Adeng Koswara. untuk wilayah Kecamatan Cileles Kabupaten Lebak, dan sekitarnya.

Ketua DPC Badak Banten Cileles Ade, menuturkan, dengan berbagi paket berbuka puas, berharap sedikit bantuan ini meringankan beban masyarakat yang tengah berpuasa saat pandemi Covid-19. Ia menegaskan, momentum Ramadhan menjadi waktu yang utama untuk berbagi dengan sesama umat Islam.


Dengan Motto “Mewujudkan Cinta dan Keteguhan Dengan Memberi dan Berbagi”, pembagian takjil ini diikuti oleh semua jajaran anggota DPC Badak Banten Cileles.

“Yang terpenting dari kegiatan ini adalah untuk bersilaturahim dengan masyarakat di tengah pandemi Covid-19,” tutur Ade di sela pembagian takjil di Yayasan Pondok Pesantren Moderen AL-HIJAIYAH yang terletak di kampung Cilata, Desa Cileles, Kecamatan Cileles, Kabupaten Lebak. dalam keterangan kepada Minggu (4/9/2021).
DPD Badak Banten Lebak Dorong Semua DPC Bisa Berbagi di Bulan Berkah
Ia menambahkan, selama sebulan puasa Ramadhan, Kader Ormas Badak Banten Khusus nya yang ada di wilayah kecamatan cileles, mendatangi lokasi untuk menyalurkan bantuan dalam satu titik Lokasi Yayasan Pondok Pesantren Moderen AL-HIJAIYAH
yang dituju.

“Sampai hari ini kader Badak Banten masih terus blusukan ke Pondok Pesantren dan tempat-tempat yang membutuhkan untuk bantuan takjil dan makanan berbuka ini,” ujar Ade.

Salah satu pengurus Pondok Pesantren AL- HIJAIYAH, Wahyu mengucapkan terima kasih atas kepedulian PDC Ormas Badak Banten yang ada di wilayah cileles kepada pondok pesantrennya. Ia menuturkan, Yayasan Pondok Pesantren AL- HIJAIYAH mendoakan seluruh anggota BADAK BANTEN diberikan kesehatan dan kelancaran urusan. “Semoga di bulan mulia ini, kita semua menjadi orang-orang pilihan,” ujarnya.

Masih di tempat yang sama Sementara, Wahyu mengingatkan, agar seluruh kader memanfaatkan bulan Ramadhan untuk lebih mendekatkan diri pada Allah SWT. Ia berharap, dengan kegiatan berbagi ini seluruh pengurus dan anggota Ormas Badak Banten dijauhkan dari keburukan, dan seluruh kader bisa meningkatkan ibadahnya.

“Semoga kita semua selalu diberikan kesehatan, dan pandemi ini segera berakhir,” tutur Wahyu Selaku Pengurus Yayasan Ponpes
AL- HIJAIYAH

Dalam acara tersebut Ketua DPD Ormas Badak Banten mengatakan, kami sebagai organisasi masyarakat ingin sekali berbagi kepada masyarakat yang sedang melaksanakan ibadah puasa dengan membagikan takjil untuk berbuka puasa. Terlihat dalam pantauan di lapangan, seluruh jajaran anggota dan pengurus DPC Badak Banten Kecamatan Cileles sangat antusias dalam melaksanakan kegiatan sosial ini.

“Mudah-mudahan kami selalu Istiqomah dalam melaksanakan kegiatan sosial dan menjadi ormas yang memberikan hal positif yang di masyarakat,” pungkas Adeng Koswara.

(Rd/Hs)

Berita dengan Judul: DPD Badak Banten Lebak Dorong Semua DPC Bisa Berbagi di Bulan Berkah pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : L4Banten