Berita  

DPC PKB Mempawah Gelar Musancab DPAC se-Kabupaten

dpc-pkb-mempawah-gelar-musancab-dpac-se-kabupaten

Mempawah, – Dalam rangka penataan struktur dan penyegaran masa bakti. Untuk itu DPC PKB Kabupaten Mempawah melakukan Musyawarah Anak Cabang (Musancab) DPAC se-Kabupaten Mempawah, di Wisma Chandramidi Mempawah, Sabtu 18/11/2021 pagi.

Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Ketua DPW PKB Provinsi Kalbar, Mulyadi Tawik, Ketua DPC PKB Mempawah, Razali, Sekretaris DPC PKB Mempawah yang juga merupakan Ketua Fraksi PKB DPRD Mempawah, Subandio, serta dihadiri para kader PKB se-Kabupaten Mempawah.


Dalam sambutannya, Ketua DPC PKB Mempawah, Razali, menyebutkan Musancab DPAC PKB dilakukan untuk lebih mengoptimalkan kinerja partai, agar kedepan lebih sistematis dan tepat sasaran.

“Maka untuk itulah dilaksanakan Musancab ini, untuk penyeragaman kepengurusan di tingkat kepengurusan anak cabang partai kebangkitan bangsa ini,” terangnya.

Razali juga menegaskan bahwa sebuah Partai Politik tidak akan bisa bekerja sendiri untuk tumbuh dan besar.

Tentunya kata Razali, perlu kerjasama dan kerja keras semua kader partai, khususnya kader Partai PKB untuk membesarkan nama PKB.

“Untuk kemenangan kedepan pada tahun 2024, faktor kemenangan kita adalah menata struktur kepengurusan hingga tingkat desa. Hal itu juga bisa mempermudahkan kita untuk menghadapi pesta demokrasi 2024, yakni pemilihan legislatif, pemilihan presiden, dan pemilihan kepala daerah,” tegasnya.

Razali juga memberikan semangat kepada para kader terutama kader yang PKB yang saat ini diberi amanah sebagai anggota DPRD.

“Kepada para kader yang saat ini duduk sebagai anggota DPRD, tetap semangat, berjuang untuk rakyat. Target kita untuk pemenangan 2024 akan kita capai bersama,” kayanya.

Sementara itu, Ketua DPW PKB Kalbar, Mulyadi Tawik, yang turut hadir pada Musancab memberikan memotivasi dan semangat untuk kemenangan PKB pada pesta demokrasi di tahun 2024 mendatang.

“PKB juga hingga saat ini, kita bertekad untuk mengusung dan mendukung ketua umum kita Gus Muhaimin untuk maju sebagai calon Presiden,” tutupnya.

(Tim Liputan)

Berita dengan Judul: DPC PKB Mempawah Gelar Musancab DPAC se-Kabupaten pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Adit