Liputan4.com Musi Rawas Seluruh Dewan Pimpinan Daerah (DPD) dan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat akan menghadiri Rapat Pimpinan Nasional (RAPIMNAS) Partai Demokrat yang akan dilaksanakan di Jakarta Convention Centre (JCC) Jakarta, 14 sampai 16 September 2022, termasuk DPC Partai Demokrat Kabupaten Musi Rawas yang sudah bertolak ke Jakarta.
RAPIMNAS Partai Demokrat Tahun 2022 akan diikuti oleh kader Partai Demokrat dari seluruh wilayan Indonesia dengan jumlah peserta sekitar 300 orang. Agenda RAPIMNAS tahun 2022 diyakini akan menentukan arah koalisi Partai Demokrat dalam menghadapi Pemilu tahun 2024 mendatang.
Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Musi Rawas Beni Candra AR, SE,.MM menyampaikan telah memberangkatkan pengurus inti yang telah mendapatkan mandat dari DPC untuk turut hadir menjadi peserta dalam agenda RAPIMNAS Partai Demokrat tahun 2022.
“kami DPC Partai Demokrat Kabupaten Musi Rawas telah memandatkan kepada pengurus inti yang diberangkatkan ke Jakarta untuk mengikuti Kegiatan RAPIMNAS Partai Demokrat tahun 2022 yang akan dilaksanakan selama 3 hari kedepan. Adapun agendanya yakni konsolidasi dan satu komando seluruh kader Partai Demokrat untuk mempersiapkan arah politik pada tahun Pemilu 2024 mendatang. Selain itu juga mungkin turut diselenggarakan memperingati hari jadi Partai Demokrat yang ke 21 Tahun,” papar Beni Candra. (*)Indra
Berita dengan Judul: DPC Demokrat Musi Rawas Hadiri Rapimnas Tahun 2022 di Jakarta pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Indra Jaya