Berita  

DKI Jakarta Raih Emas Bisbol PON XX Papua, Kalahkan Lampung

dki-jakarta-raih-emas-bisbol-pon-xx-papua,-kalahkan-lampung

JAYAPURA– Tim Bisbol DKI Jakarta berhasil meraih medali emas setelah berhasil mengalahkan Lampung dengan skor tipis 5-2 dalam pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021, Minggu (03/10/2021) di Lapangan Bisbol Auri Silas Papare, Kabupaten Jayapura.

Dalam pertandingan itu, kedua tim mempertontonkan permainan terbaik dari better (pemukul) dan cathcer (pelempar).


Inning ke-1 (0-0), inning ke-2 (0-0), inning ke-3 (1-1), inning ke-4 (1-0), inning ke-5 (0-0), inning ke-6 (1-0), inning ke-7 (3-0), inning ke-8 (0-0).

Pelatih kepala DKI Jakarta Gilberto R. Sagojo mengaku bersyukur atas pencapaian tim dari persiapan hingga pertandingan PON XX di Papua.

“Puji Tuhan, Tuhan itu baik, tidak mudah perjalanan kami, hampir dibabak super round di susulan Jawa Barat. Dengan latihan selama 3 tahun, hasilnya Tuhan jawab, Tuhan itu baik,” kata Sagojo.

Medali emas ini dipersembahkan buat seluruh insan olahraga bisbol di tanah air.

“Ini untuk DKI Jakarta, Ketua Umum Perbasasi Pusat dan ini bukan hanya jadi kemenangan Jakarta tapi seluruh insan bisbol di tanah air dan terima kasih Papua sudah hadirkan PON dengan lapangan sangat bagus,” tuturnya.

Sementara itu, kapten bisbol DKI Jakarta Donni. Trisnadi yang meneteskan air mata menuturkan, medali emas ini sangat berharga bagi dirinya karena ini merupakan PON terakhir yang diikuti.

“Yang pasti kita senang sekali, semua bareng bahu membahu, ini kerjasama tim, terima kasih semua bermain bagus,” katanya.

“Memang medali emas benar-benar dari semua melakukan perjuangan yang berat dan kerjasama tim dan ini PON terakhir saya. Harapan saya mereka tetap berlatih dan berjuang untuk DKI Jakarta,” tandasnya.

Diketahui medali emas cabang bisbol DKI Jakarta, medali perak Lampung dan medali perunggu diraih Banten.

Berita dengan Judul: DKI Jakarta Raih Emas Bisbol PON XX Papua, Kalahkan Lampung pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : REDAKSI

ROKOKBET

situs toto

situs toto

situs toto

situs toto

Scatter Hitam

Situs Toto

ROKOKBET

situs toto

https://cahayailmusosial.com/ https://decoramos.es/ https://hiliftelevators.com/ https://www.dexpert.co.id/ Slot777