Berita  

Ditemukan Meninggal, Koramil Ketungau Hilir Bantu Evakuasi Korban Tenggelam

ditemukan-meninggal,-koramil-ketungau-hilir-bantu-evakuasi-korban-tenggelam

Liputan4.com,Sintang
Koramil 1205-03/Ketungu Hilir bersama dengan Polsek Ketungau Hilir dan warga masyarakat membantu melakukan evakuasi korban tenggelam di sungai Kapuas, Kamis (17/03/2022).

Evakuasi dilakukan atas laporan dari keluarga dan pihak perusahaan tempat korban meninggal, yang selanjutnya dibantu oleh warga masyarakat sekitar lokasi kejadian.


Penemuan korban pertama kali di temukan oleh warga yang akan berangkat ke kebun menggunakan perahu, tepatnya di Hulu Desa Nanga Labang. Saat ditemukan korban dalam kondisi mengapung dan sudah meninggal dunia.

Korban YT (33) di ketahui meninggal dunia karena tenggelam, setelah beberapa hari pencarian oleh sejumlah pihak.

Menurut Danramil Ketungau Hilir, Peltu Dadi, pihaknya bersama Polsek dan keluarga serta tim dari perusahaan tempat korban bekerja telah melakukan pencarian sejak hari Selasa (15/03/2022) dimana korban di informasikan melompat ke sungai.

“Setelah proses pencarian sejak hari Selasa, akhirnya sekitar pukul 06.30 Wib korban dapat diketemukan kurang lebih 15 KM dari lokasi kejadian. Selanjutnya korban dibawa ke Polsek Ketungau Hilir untuk dibawa ke RSUD Sintang dan selanjutnya akan di makamkan di Desa Nanga Matarap, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau,” terang Danramil.
(Abbas)

Berita dengan Judul: Ditemukan Meninggal, Koramil Ketungau Hilir Bantu Evakuasi Korban Tenggelam pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Basori