Personil kepolisian Polres Tebing Tinggi saat mengevakuasi jasad korban ke RSUD Kumpulan Pane Kota Tebing Tinggi.
TEBINGTINGGI-Infakta.com
Budi Sayoto (27) warga Jalan Abdul Rahim Lubis, Gang H Iskak, Lingkungan I, Kelurahan Tebing Tinggi, Kecamatan Padang Hilir, Kota Tebing Tinggi, Rabu (12/1/2022) tengah malam sekitar pukul 24.00 WIB, ditemukan tewas dengan kondisi mengenaskan, usai korban diduga terlindas kereta api.
Kasubbag Humas Polres Tebing Tinggi AKP Agus Arianto kepada wartawan mengatakan bahwa peristiwa korban tertabrak kereta api ini terjadi di Jalur kereta api KM 81/7, tepatnya didekat kediaman korban di Jalan Abdul Rahim Lubis Gang H Iskak Lingkungan I, Kelurahan Tebing Tinggi, Kecamatan Padang Hilir Kota Tebing Tinggi.
Diungkapkan AKP Agus Arianto, peristiwa tewasnya Budi Sayoto ini diketahui setelah Asisten Masinis yang bernama Darma melaporkan kepada pusat pengendali perjalanan kereta api bahwa ada potongan tubuh manusia di jalur kereta api yang berada di KM. 81/7 Jalan Abdul Rahim Lubis Tebing Tinggi.
Usai menerima laporan Asisten Masinis tersebut, tiga orang pegawai PJKA Tebing Tinggi bernama Rahmat (38) Security PJKA, Syawaluddin (40) Petugas Langsir PJKA dan Adeli Novita Saragih (22) Penjaga Loket kereta api kemudian mendatangi TKP dan menemukan adanya potongan bagian tubuh manusia yang terdiri dari kepala, tangan dan kaki di lokasi kejadian.
Temuan tersebut selanjutnya dilaporkan ketiga pegawai PJKA ke pihak kepolisian Polres Tebing Tinggi yang langsung turun ke lokasi kejadian guna melakukan proses cek dan olah TKP serta mengevakuasi jasad korban ke RSUD Kumpulan Pane Kota Tebing Tinggi.
Hingga saat ini pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan dan memintai keterangan saksi – saksi terkait adanya peristiwa tersebut. (RP)