Berita  

Desa Turatea Timur Kec. Tamalatea Salurkan BLT DD Tahun 2022 Kepada 126 KPM

desa-turatea-timur-kec.-tamalatea-salurkan-blt-dd-tahun-2022-kepada-126-kpm

Liputan4.Com, Jeneponto_ Bantuan langsung tunai dana desa ( BLT DD) mulai tersalurkan tahun 2022, di kecamatan Tamalatea kabupaten Jeneponto sendiri baru dua desa tercepat penyaluran yakni Desa Turatea Timur dan Desa Karelayu, 06/04/22.

Desa Turatea timur (Turtim) di bawah kepemimpinan kades Ibu Nuraeni Kanang menyalurkan BLT DD nya hari ini sebanyak 126 penerima manfaat (KPM), bertempat di kantor Desa Turtim yang dihadiri seluruh jajaran pemerintah desa dan tripika desa babinsa dan bhabinkamtibmas.


Dibawah terapan protokol kesehatan acara penyaluran berjalan lancar, Ibu Desa Nuraeni kanang berharap dengan adanya bantuan BLT ini dapat membantu kebutuhan masyarakatnya, apa lagi di bulan suci rhamadan seperti sekarang ini tentunya kebutuhan pangan sembako juga meningkat.

” Semoga bantuan BLT DD ini dapat dimanfaatkan sebaik baiknya untuk pemenuhan kebutuhanta,” tutur Ibu Desa.

Desa turatea timur juga salah satu sebagai desa dengan penyaluran tercepat BLT DD tahun ini, tentunya patut di apresiasi jajaran pemerintah desa yang berkinerja baik dan maksimal sehingga masyarakat terbantu secara ekonomi disituasi sulit saat ini.

Kepala desa yang terpilih 2 periode ini dinilai percepatan penyaluran BLT DD nya adalah bentuk perhatian dan paham akan kondisi masyarakatnya, ditengah pandemi maupun situasi seperti sekarang ini.

Bendahara desa ibu Reni yang dikonfirmasi mengatakan proses penyaluran masih berlangsung hingga saat ini, ”  kita masih penyaluran kak hingga penerima atau KPM selesai, kami masih nunggu yang datang terlambat,” tutup Reni.

Berita dengan Judul: Desa Turatea Timur Kec. Tamalatea Salurkan BLT DD Tahun 2022 Kepada 126 KPM pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Basir Hasgas