Berita  

Demi Mencegah Kerusakan Badan Jalan, Pemdes Lera Lakukan Penimbunan Dengan Sertu

demi-mencegah-kerusakan-badan-jalan,-pemdes-lera-lakukan-penimbunan-dengan-sertu

Luwu Timur – Mulainya Kerusakan Badan Jalan pemukiman di Dusun Cendana Hijau 2, Desa Lera, Kecamatan Wotu Pemdes lera melakukan penimbunan badan jalan dengan sertu pasir yang terdapat lubang mengakibatkan air hujan tergenang.

Di ungkap oleh Kepala Dusun Cendana Hijau 2, Zainal Abidin ke awak media ini, bahwa banyak badan jalan di pemukiman mengalami kerusakan sehingga tergenangnya air hujan tentu hal tersebut selalu menjadi keluhan warga.


“Alhamdulillah pemdes telah mengucurkan anggaran untuk melakukan penimbunan lubang yang ada di semua badan jalan di dusun kita ini, tentu dengan dilakulannya penimbunan ini dapat mencegah kerusakan jalan yang lebih parah dan meluas”, ujar kepala dusun, Jum’at, (9/12/2022).

Selain itu Bendahara Desa Lera mengatakan anggaran penimbunan badan jalan menggunakan anggaran desa.

“Dana yang digunakan melalui anggaran desa, ini merupakan upaya Pemerintah desa lera melakukan penimbunan jalan pemukiman menggunakan sirtu sebagai bentuk antisipasi tergenangnya air di badan jalan pemukiman warga. Timbunan yang akan di alokasikan sebanyak 20 rit” tutur ulpa (Bendahara Desa Lera)

Berita dengan judul: Demi Mencegah Kerusakan Badan Jalan, Pemdes Lera Lakukan Penimbunan Dengan Sertu pertama kali tampil pada Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. Reporter : Biro Luwu Timur