Liputan4.com,Sintang
Komandan Kodim 1205/Sintang, Letkol Inf Kukuh Suharwiyono, B.S., MITM, M.Si menghadiri Pengukuhan Satuan dan Pelantikan Komando Komandan Satuan Resimen Mahasiswa (Menwa) Hasyim Asy’ari STAIMA Sintang, bertempat di Kampus STAIMA Sintang, Jalan Akcaya III, Kelurahan Alai, Sintang, Sabtu (22/01/22).
Dalam kesempatan tersebut, Dandim Sintang menjadi Inspektur Upacara sekaligus melantik Dansat Menwa Hasyim Asy’ari STAIMA Sintang.
Saat memberikan sambutan, Letkol Inf Kukuh Suharwiyono menyampaikan bahwa Resimen Mahasiswa (Menwa) adalah salah satu kekuatan sipil yang dilatih dan disiapkan untuk mempertahankan kedaulatan negara republik indonesia, sebagai sistem pertahanan dan keamanan rakyat semesta, Menwa juga merupakan salah satu warga negara yang mendapatkan pelatihan dasar kedisiplinan dan kemiliteran.
“Karena kita ketahui bersama, Menwa merupakan komponen cadangan pertahanan Negara yang diberikan pelatihan kemiliteran dalam rangka menjaga dan mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia”, ujarnya.
Kita sadari bahwa TNI tidak akan mampu untuk mempertahankan negara ini sendirian, namun tentu membutuhkan kebersamaan dengan komponen bangsa termasuk didalamnya adalah Resimen Mahasiswa (Menwa).
Dengan pengukuhan dan pelantikan Komandan Resimen mahasiswa Hasyim Asy’ari STAIMA Sintang ini, saya berharap jiwa Nasionalisme dan kesadaran bela negara tumbuh untuk kepentingan Bangsa dan Negara, meningkatkan rasa cinta terhadap tanah air, serta keinginan untuk berjuang membangun Bangsa dan Negara untuk lebih maju dan berkembang, sesuai dengan semboyan Resimen Mahasiswa “Widya Castrena Dharma Siddha” yang berarti penyempurnaan pengabdian dengan ilmu pengetahuan dan ilmu keprajuritan, pungkas Dandim Sintang.
#*SintangRumahBersama*
#pendim1205
*Wartawan Abbas*
Berita dengan Judul: Dandim 1205/Sintang Hadiri dan Lantik Komando Satuan Resimen Mahasiswa Hasyim Asy’ari STAIMA Sintang pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Basori