LIPUTAN4.com, LAMPUNG SELATAN, – Letkol Inf Enrico Setyo Nugroho,.S.Sos.,M.Tr (Han) didampingi Pasiops Kodim 0421/Ls laksanakan Pengecekan sekaligus Sosialisasi PPKM di Wilayah Koramil 421-02/Gedong tataan , Sabtu (17/07/21)
Sasaran Pengecekan di beberapa lokasi diantaranya
• Tempat Resepsi pernikahan dikediaman Bpk Guntur Bayu rama
Alamat Bagelen 1 Ds. Bagelen Kec. Gedung tataan Kab. Pesawaran
• Rumah Isolasi Covid-19 Ds. Sukaraja Kec. Gedong tataan Kab. Pesawaran
• Kantor Ds. Gedung tataan kec. Gedung tataan Kab Pesawaran.
Dalam kunjungannya Dandim 0421/Ls (Letkol Inf Enrico Setyo Nugroho,S.Sos.,M.Tr (Han) menyampaikan
“Untuk petugas Covid-19 Desa agar memasang Daftar orang2 yang terinfeksi virus Covid-19 di Rumah isolasi berikut tanggal terjangkitnya dan kapan sembuhnya agar bisa dilihat grafiknya dan titik serta pola penyebarannya. Agar sebagai petugas untuk dapat memberikan contoh dalam menerapkan PPKM, dan dalam Menerapkan PPKM agar disampaikan secara humanis, kemudian pada saat penerapan PPKM agar petugas saling mengingatkan rekan dilapangan agar selalu mengendalikan emosi baik itu satpol PP maupun TNI POLRI. Atau petugas lainnya. “Ujarnya
Lebih lanjut “Didaerah yang masuk zona merah tanpa kesadaran masyarakat akan sulit untuk menurunkan kasusnya, untuk itu kita harus memastikan masyarakat sadar pentingnya menerapkan Protkes sesuai Zona masing masing. Aturan dizona merah dilarang melakukan kegiatan yang mengundang masa atau keramaian ,untuk masyarakat yang akan melakukan resepsi hajatan dan sudah melakukan banyak persiapan agar dilakukan secara aman, contohnya dengan cara take way atau Drive thru yaitu penyelenggara hajatan menyambut tamu di depan rumah, dan tamu memasukkan sumbangan kekotak dan mengambil konsumsi yang sudah dikemas langsung pulang tanpa harus duduk.
Jadi kita cari cara yang kreatif agar PPKM ini berjalan dengan baik dan berhasil tanpa menghentikan kegiatan masyarakat dengan hanya merubah cara kegiatannya.
Kemudian dalam melaksanakan isolasi mandiri agar dijelaskan ke masyarakat seperti apa ketentuan isolasi, jangan bilangnya isolasi tapi masih berinteraksi terhadap anggota keluarga yang lain yang tidak melaksanakan isolasi yang anggota keluarga itu berinteraksi juga dengan masyarakat diluar, jadi kalau pelaksanaannya seperti itu akan percuma.”Tutupnya
Berita dengan Judul: Dandim 0421/Ls Lakukan Pengecekan Dan Sosialisasi PPKM Langsung Didesa Berstatus Zona Merah pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Hasanuddin