Berita  

Cegah Stunting, DKPP Jabar Bersama Emma Dety Permanawati Bagikan Daging Dan Telur di Cicalengka

cegah-stunting,-dkpp-jabar-bersama-emma-dety-permanawati-bagikan-daging-dan-telur-di-cicalengka

LIPUTAN4.COM, BANDUNG – Meskipun Jawa Barat merupakan penghasil daging ayam dan telur terbesar di Indonesia, tetapi tingkat konsumsi daging dan telur masyarakat di Jawa Barat masih dibawah standar, Jum’at (28/05/2021).

Sehingga diperlukan edukasi gizi protein ayam dan telur dalam meningkatkan imunitas dan kesehatan masyarakat ditengah tantangan untuk mengatasi stunting (lambat tumbuh kembang anak) di Indonesia.


Stunting berkaitan erat dengan asupan protein saat masih di dalam kandungan atau dikenal dengan 1000 hari pertama kehidupan (1000 HPK), yang merupakan periode kritis stunting. Idealnya bayi diatas 6 bulan, 15 % asupan kalorinya berasal dari protein.

Asupan gizi diperlukan agar tidak mudah terserang penyakit, karena makanan bergizi akan membantu meningkatkan imunitas tubuh.

Untuk mengatasi hal tersebut, DKPP Jabar dan Ketua TP PKK Kabupaten Bandung membagikan daging dan telur di wilayah kecamatan Cicalengka, bertempat di Kantor Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Ketua TP PKK Kabupaten Bandung, Hj. Emma Dety Permanawati, S.Pd.I., M, menyampaikan, wilayah Kecamatan Cicalengka merupakan salah satu wilayah yang cukup banyak terjadi angka stuntingnya.

” Sehingga pendistribusian hari ini di khususkan di 6 desa, meliputi : Desa Cicalengka wetan, Cicalengka kulon, Tenjolaya, Panenjoan, Cikuya, dan Waluya, ” jelasnya.

Saya berharap wilayah Kabupaten Bandung tidak terjadi lonjakan angka stunting, untuk itu peran serta semua pihak sangat di perlukan. Protein hewani menjadi asupan penting, salah satunya dengan mengkonsumsi ayam dan telur yang berkualitas. Dimana kedua komoditi tersebut sangat terjangkau harganya.

Ditempat yang sama, salah seorang warga Desa Tenjolaya, yang merupakan warga penerima manfaat, Rinrin, mengatakan, saya mengucapkan banyak terima kasih, kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Pemerintahan Kabupaten Bandung yang telah memberikan bantuan daging ayam dan telur kepada kami.

” Sehingga kami dapat meningkatkan konsumsi protein hewani, berupa daging ayam dan telur, ” ucapnya.

Penulis : kuswandi

Berita dengan Judul: Cegah Stunting, DKPP Jabar Bersama Emma Dety Permanawati Bagikan Daging Dan Telur di Cicalengka pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Kuswandi Alias akuy